oleh

Jadi Perdebatan, Seorang Ayah Antar Putrinya ke Sekolah Gunakan Helikopter

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebuah video menjadi viral di media sosial. Dalam video tersebut tampak seorang ayah yang berasal dari Beijing, Tiongkok, mengantar putrinya ke sekolah menggunakan helikopter.

Pria yang diketahui memiliki marga Chen itu, terlihat mendaratkan helikopter yang ditumpangi di halaman sekolah, dengan disaksikan orang-orang yang sibuk merekam kejadian langka itu.

Sayangnya, video yang lantas menjadi viral tersebut, melansir SCMP, justru memunculkan rumor bahwa Chen menggunakan helikopter untuk menyingkat waktu perjalanan ke sekolah sekaligus pamer kekayaan. “Kemiskinan membatasi imajinasi saya. Kesenjangan kekayaan semakin besar dan besar,” demikian komentar seorang pengguna media sosial Tiongkok, Weibo. Usut punya usut, Chen ternyata memiliki bisnis yang menawarkan jasa tur helikopter mengelilingi Beijing.

Dikatakan Chen menjelaskan, ia diundang ke festival ilmu pengetahuan dan teknologi di sekolah itu, di mana dia ditugaskan untuk mendorong minat di dunia aviasi.

Chen juga menegaskan bahwa dia tidak sedang pamer. Sebaliknya, dia mengklaim hanya ingin mengajarkan para siswa mengenai teori gravitasi. “Saya berharap bisa memberikan anak-anak kesempatan melihat helikopter secara dekat, dan mendorong minat di dunia aviasi pada sebagian dari mereka,” jelasnya.

Putri Chen sendiri adalah siswi kelas satu di sekolah dasar Fengdan, yang berada di distrik Haidan. Wilayah itu menjadi tempat dari beberapa universitas top Tiongkok.

Beragam komentar membanjiri media sosial terkait hal itu. “Bagaimana kalau tetap rendah diri? Sejujurnya, ada banyak pemilik helikopter di Beijing yang tidak searogan ini,” komentar seorang warganet. ** Baca juga: Ahli Geologi Temukan Pohon Berusia 2.624 Tahun di Rawa AS

Sementara beberapa warganet juga ada yang memberikan komentar positif. “Orangtua ini membuka mata anak-anak ke dunia aviasi. Dia memberikan kontribusi yang baik. Dalam hal ini, tidak ada namanya orang kaya pamer. Ini hanya kebencian orang miskin yang melihat sedikit kekayaan.”

Bagaimana menurut Anda? (ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email