oleh

Ini Hasil Hitung Cepat Pilpres, Siapa Presiden RI ke Tujuh?

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemilihan Presiden (Pilpres) sudah digelar. Dan, siapa Presiden ke 7 Indonesua kiranya masih harus menunggu hasil rekapitulasi suara ayang akan digelar KPU.

Meski demikian, saat ini sudah ada sejumlah lembaga survey yang melakukan hitung cepat atas hasil pelaksanaan Pilpres 9 Juli 2014.

Dan, dari 8 lembaga yang melakukan survey dan proses hitung cepat, 5 diantaranya dimenangkan oleh pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla. Sedangkan hitung cepat 3 lembaga lainnya dimenangkan oleh Prabowo-Hatta Rajasa.

Berikut hasil lengkap hitung cepat dari berbagai survei;

LSI: JOKOWI-JK  52,80 persen dan PRABOWO-HATTA 47,20 persen

SMRC: JOKOWI-JK 52,8 persen dan PRABOWO-HATTA47,2 persen

CSIS: JOKOWI-JK 51,90 persen dan PRABOWO-HATTA 48,10 persen

RRI: JOKOWI-JK 52,42 persen dan PRABOWO-HATTA 47,60 persen

KOMPAS: JOKOWI-JK 52,12 persen dan PRABOWO HATTA 47,88 persen

JSI: PRABOWO-HATTA 50,19 persen dan JOKOWI-JK 49,81 persen

PUSKAPTIS: PRABOWO-HATTA 52,07 persen dan JOKOWI-JK 47,93 persen

LSN: PRABOWO-HATTA 50,53 persen dan JOKOWI-JK 49,65 persen.

Dari hasil hitung cepat lima lembaga yang melakukan survey, rata-rata meletakkan selisih kemenangan Jokowi-JK atas Prabowo-Hatta sekitar 5 persen.

Sedangkan hitung cepat tiga lembaga survey lainnya, meletakkan selisih kemenangan Prabowo-Hatta atas Jokowi-JK sekitar kurang dari 1 persen, namun hanya Puskaptis yang meletakkan selisih suara mencapai hampir 5 persen. **Baca juga: Jokowi-JK Kalah di Banten, Rano Karno Ogah Mundur?.

Meski demikian, penetuan siapa presiden ke 7 Indonesia masih harus menunggu keputusan atas hasil penghitungan yang dilakukan KPU.(bbs)

 

Print Friendly, PDF & Email