oleh

Ini Daftar Universitas Terseleksi di Proyek Inovasi Puspiptek

image_pdfimage_print

Kabar6-Pusat Penelitian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Puspiptek) mengadakan kegiatan Innovation Project yang diikuti oleh mahasiswa dari berbagai daerah.

Nantinya project tersebut akan di pamerkan di acara Puspiptek Innovation Festival (PIF) 2019. Terseleksi dari 262 karya proposal yang masuk hingga akhirnya hanya 10 yang masuk saat ini.

Kepala Bidang Kerjasama dan Bisnis Teknologi Puspiptek Hendra Wijaya mengatakan, Innovation Project adalah ide penciptaan atau penginovasian suatu produk. Peserta keseluruhan pas pengajuan proposal ada 262 karya yang masuk.

“Kemudian tersaring menjadi 131 karya, lalu disaring lagi dan lagi hingga sekarang menjadi 10. Kemudian dari 10 itu juga akan disaring lagi menjadi 3 karya yang akan ditampilkan di PIF 2019,” ujarnya kepada media di Gedung Graha Widya Bhakti, Puspiptek, Jalan Raya Puspiptek, Muncul, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan. Selasa (1/10/2019).

**Baca juga: PIF 2019, Puspiptek Ajak Masyarakat Ciptakan Inovasi.

Hendra melanjutkan, untuk innovation project ini nantinya akan mendapatkan dana star up atau yang disebut incubasi.

“Nanti yg menjadi pemenang akan kita masukan ke dalam kegitan incubasi, dan ditampilkan saat PIF 2019 nanti,” jelasnya.

Ini dia 9 universitas dari 10 karya yang terseleksi untuk saat ini:
– Universitas Brawijaya
– Universitas Pertamina
– Universitas Negeri Yogyakarta
– Universitas Negeri Semarang
– Universitas Syiah Kuala
– Universitas Gadjah Mada (2 Karya)
– Universitas Diponegoro Semarang
– Universitas Jambi
– Universitas Sampoerna.(eka)

Print Friendly, PDF & Email