oleh

Hujan Deras, Jalan Dewi Sartika Ciputat Terendam Air

image_pdfimage_print

Kabar6-Hujan deras yang mengguyur secara merata di berbagai daerah menyebabkan terjadinya gengan banjir. Seperti halnya di Jalan Dewi Sartika, Ciputat, Kota Tangerang Selatan.

Di ruas jalan dekat pusat perbelanjaan Ramayana Ciputat genangan air setinggi kisaran 30 sentimeter. Akibatnya kendaraan yang melintas berjalan lamban karena banyak pemotor mogok.

“Dari dulu di sini mah begini,” kata Ujang, pedagang kopi di warung miliknya, Minggu (30/3/2019).

Genangan air itu berada di ruas jalan dari arah Pasar Ciputat menuju Pamulang.

“Semakin di sebelah tinggi itu semakin tinggi airnya, sebetis lebih, 30 sentimeter mungkin ada,” ujar Iwan, warga Ciputat.

Air pun tampak lebih tinggi pada bagian kiri jalan. Sehingga kendaraan memilih untuk mengambil kanan jalan untuk menghindari genangan yang lebih tinggi.**Baca Juga: Iti Octavia Jayabaya dan Ayahnya Beda Pilihan Soal Capres.

Tampak beberapa kendaraan roda dua harus didorong lantaran melewati genangan air yang tinggi. Hujan deras mengguyur Ciputat Tangerang Selatan dan sekitarnya sejak sekira pukul 14.00 WIB.

Menurut Supri, warga Ciputat lainnya, air memang kerap tergenang jika hujan deras dengan waktu yang cukup lama. “Dari dulu sering begini,” jelas Jufri.(yud)

Print Friendly, PDF & Email