oleh

Heboh! Bayi Kembar Siam dengan Kondisi Langka ‘Satu Badan Dua Kepala’ Lahir di India

image_pdfimage_print

Kabar6-Kelahiran sepasang bayi kembar siam dengan kondisi langka, menghebohkan warga Kota Ratlam, Madhya Pradesh, India. Namun dokter tidak dapat melakukan operasi untuk memisahkan keduanya lantaran hal itu dapat mengancam nyawa si bayi.

Sang ibu yang bernama Shaheen Khan tak menyangka bayi yang dilahirkan mengalami kondisi langka, lantaran tidak terdeteksi saat dirinya menjalani USG. Melansir Mirror, bayi kembar siam Khan diketahui memiliki dua kepala dan dua jantung dalam satu tubuh. Mereka tergabung pada bagian panggul, dan saling berbagi organ satu sama lain. Kondisi ini disebut Parapagus Dicephalus.

Menurut sejumlah sumber, bayi kembar siam dengan kondisi serupa memiliki kemungkinan yang kecil untuk bertahan hidup. Kebanyakan di antaranya meninggal dunia sesaat setelah lahir.

Dalam kasus kali ini, dokter mengaku belum bisa melakukan operasi untuk memisahkan kedua anak Khan. ** Baca juga: Teknologi Anti Penuaan untuk Hidup Abadi, Usia Tua Dianggap ‘Penyakit’

“Kasus semacam ini sangat langka dan kondisi kedua bayi masih belum bisa dipastikan, terutama di masa-masa awal (seperti ini),” kata Dr. Lahoti, dokter yang bertanggungjawab atas persalinan Khan. “Perlu pemeriksaan lebih lanjut, kami belum dapat merencanakan operasi (bedah).”

Kabar terakhir, Khan tengah menjalani perawatan pasca kelahiran di rumah sakit. Kondisi bayi Khan hingga saat ini belum dapat dipastikan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email