oleh

Hatta Rajasa Buka Pasar Murah di Pandeglang

image_pdfimage_print

Kabar6-Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa dalam kunjungan kerja ke Provinsi Banten tadi pagi membuka pasar murah di daerah Pandeglang. Kehadirannya disambut musik khas asal Banten Rampak Bedug.

“Ini sangat membantu masyarakat, satu paket Rp 50 ribu dijual Rp 20 ribu dari Carrefour. Ada paket Rp 70 ribu dijual Rp 50 ribu. Kalau ini dikembangkan akan menjadi lebih baik, karena ini bentuk kepedulian sosial,” kata Hatta Rajasa usai melakukan gunting pita sebagai tanda peresmian pembukaan pasar murah di Pandeglang, Minggu (28/7/2013) pagi.

Saat acara peresmian pasar murah, tampak hadir Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Sri Agustina, Dirut Bulog Sutarto Alimoeso, Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan, dan perwakilan Gubernur Banten.

Dalam pasar murah, sejumlah bahan pangan pokok dijual murah, antara lain beras, gula pasir, minyak goreng, dan daging sapi.(bbs/jus)

 

Print Friendly, PDF & Email