oleh

Hari Ini, Pemicu Keracunan Pegawai Ace Hardware Terdeteksi

image_pdfimage_print

Kabar6-Tim medis Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kini telah meneliti sampel paket mananan yang dikonsumsi pegawai Ace Hardware, hingga mengalami keracunan massal.

“Hasilnya baru dapat diketahui Senin besok (hari ini-red). Karena sampel makanan nasi kuning beserta lauknya mesti didiamkan dulu selama dua hari,” ungkap Kepala Labkesda Kota Tangsel, Muhammad Alwan saat dihubungi wartawan, Minggu (12/10/2014).

Dipaparkannya, pada proses penelitian ini tujuannya untuk mengetahui kandungan zat senyawa yang terdapat dalam sampel makanan. Nantinya bakteri dalam sampel zat kimia berbahaya tersebut akan muncul secara alamiah.

Terpisah, Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Tangsel Suharno, mengakui bahwa pihaknya pun ikut terjun mengidentifikasi insiden keracunan massal tersebut. Tim disebar ketiga titik lokasi berbeda, yang semuanya masih berada di wilayah Kecamatan Serpong Utara.

“Hasil investigasi kami diketahui jumlah karyawan korban keracunan ada sebanyak seratus sebelas orang,” ungkap pejabat eselon III jebolan program pascasarjana Ilmu Kesehatan Masyarakat. **Baca juga: Pegawai Honorer di Tangsel Diduga Sodomi Tiga Bocah.

Data tersebut, Suharno bilang, diketahui setelah tim mendatangi gerai Ace Hardware di dalam pusat perbelanjaan yang terletak di Kelurahan Pakulonan, Serpong Utara. Kemudian dilanjutkan ke dua rumah sakit tempat pegawai korban keracunan diobati. **Baca juga: Jadi Curanmor, 2 ABG Bogor Ditangkap Polsek Serpong.

Keduanya yakni, OMNI Hospital Alam Sutera dan Rumah Sakit As-Shobirin, Pondok Jagung Timur, turut disambangi. “Dengan rincian 84 orang mendapat perawatan intensif di rumah sakit. Sementara sisanya sudah boleh pulang atau cuma rawat jalan,” bilangnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email