oleh

Hanya 43 Orang di Dunia, Wanita Asal Malaysia Ini Disebut Punya ‘Darah Emas’ yang Langka

image_pdfimage_print

Kabar6-Rhnull, seorang wanita asal Terengganu, Malaysia, disebut memiliki ‘darah emas’. Ya, golongan darah Rhnull hanya dapat ditemukan pada 43 orang di seluruh dunia.

Dalam sebuah posting Facebook yang diunggah bank darah Terengganu (Derma Darah Terengganu Kite), melansir Todayonline, diterangkan bahwa Rhnull adalah satu-satunya orang di Malaysia yang hidup dengan golongan darah langka. Sayangnya, identitas lengkap Rhnull tidak disebutkan, meski fotonya dipajang.

“Golongan darah pendonor ini adalah Rhnull, golongan darah paling langka di dunia,” demikian bunyi postingan di laman Facebook.

Pihak bank darah mengatakan, darah yang disumbangkan Rhnull akan dikirim ke bank darah nasional di Kuala Lumpur, di mana akan disimpan dalam wadah berisi nitrogen pada suhu minus 80 derajat selama 10 tahun.

“Jika ada pasien yang membutuhkan darah jenis ini, maka darah ini akan diencerkan untuk digunakan,” tambah postingan tersebut. “Anda yang spesial, sis.” ** Baca juga: Beli Tank Bekas Angkatan Darat Inggris, Pria Ini Berencana Gunakan Sebagai Taksi

Australian Academy of Science menerangkan, orang yang hidup dengan golongan darah ini sama sekali tidak memiliki antigen Rh (protein) pada sel darah merah. Dilaporkan, golongan darah langka pertama kali ditemukan pada seorang wanita Aborigin Australia pada 1961.

Kelangkaannya berarti bahwa sumbangan Rhnull sangat langka dan sulit diperoleh ketika individu dengan golongan darah ini membutuhkan transfusi.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email