oleh

H-2 Lebaran, Antrian Kendaraan Pemudik di Merak Masih 3 KM

image_pdfimage_print

Kabar6-Memasuki H-2 Lebaran Idul Fitri 1435 Hijriah pada Sabtu (26/7/2014) dini hari, Pelabuhan Merak di Cilegon, Banten, dibanjiri pemudik.

Bahkan, kini kemacetan yang timbul akibat antrian kenderaan yang akan menyeberang melalui pelabuhan itu, khususnya kenderaan roda dua, mencapai hingga 3 kilo meter (KM). Sedianya, panjang antrian ini sudah berkurang dibandingkan hari sebelumnya yang mencapai 9 KM.

Humas ASDP Cabang Merak Mario S Oetomo memprediksi, ada sekitar 20 ribu kendaraan bermotor yang kini berada di posisi antri.

Ya, Jumat (25/7/2014) malam merupakan puncak arus mudik dari Pulau Jawa menuju Pulau Sumatera. Dan, kepadatan arus mudik masih belum berkurang hingga Sabtu (26/7/2014) dini hari.

Membludaknya jumlah pemudik, tak urung membuat petugas gabungan dari kepolisian, TNI, ASDP, dan Dinas Perhubungan tampak siaga, khususnya dalam mengatur lalu lintas di dalam dan luar pelabuhan.

Antrian kenderaan harus diatur sedemikian rupa, agar tidak menimbulkan penumpukan yang bisa berdampak pada munculnya tindak kriminalitas. **Baca juga: Sidak Layanan TKI di Bandara Soetta, KPK & Polisi Amankan 18 Orang.

Dari data terbaru yang dilansir pihak ASDP Cabang Merak, hingga kini sudah 103.233 pemudik diseberangkan menuju Pelabuhan Bakauheni-Lampung, dengan 28 kapal Ro-ro sebanyak 93 trip. **Baca juga: Malam Lebaran, Warga Dihimbau Tidak Gelar Takbir Keliling.

Sedangkan untuk kenderaan roda dua, sudah diseberangkan sebanyak 10.609 unit dan kendaraan roda empat sebanyak 10.172 kendaraan.(bbs/tom migran)

Print Friendly, PDF & Email