oleh

Grisamore, Pria dengan Rambut Mohawk Tertinggi di Dunia Mencapai 1,18 Meter

image_pdfimage_print

Kabar6-Seorang pria dari Minnesota, Amerika Serikat, bernama Joseph Grisamore menyabet rekor dunia yang tergolong unik, yaitu rambut mohawk tertinggi di dunia.

Grisamore yang merupakan pekerja sosial dari Park Rapids mulai berusaha mendapatkan rekor Guinness World Records pada 2007 silam. Namun, ia menolak untuk mencukur sisi kepalanya yang merupakan persyaratan untuk setiap mohawk ‘Mohican’. Guinness World Records. Karena itulah, Grisamore gagal saat mencoba untuk mendapat gelar ‘mohawk tertinggi’.

Namun 13 tahun kemudian, melansir foxnews, Grisamore secara resmi meraih gelar Rekor Dunia Guinness dengan ‘Mohawk Mohican’ tertinggi di dunia yaitu 1,18 meter.

“Ketika saya pertama kali diberitahu bahwa saya akan menjadi pemegang gelar Rekor Dunia Guinness, saya berada di posisi teratas. Memiliki mimpi yang menjadi kenyataan selalu merupakan pengalaman yang patut disyukuri,” kata Grisamore.

Prestasi Grisamore akan terukir dalam sejarah melalui buku Guinness edisi 2021. Disebutkan, Grisamore menumbuhkan rambutnya selama tujuh tahun.

“Saran rambut terbaik yang bisa saya berikan untuk pria adalah…jangan potong rambut Anda,” ujar Grisamore dengan bercanda. ** Baca juga: Konon, 5 Artefak Ini Ditinggalkan Alien yang Pernah Mampir ke Bumi

Saat tidak dalam bentuk mohawk, Grisamore menyatakan dia suka mengepang rambutnya. Tapi itu tidak sering karena dia sudah terbiasa dengan gaya hidup barunya yang dijuluki sebagai raja mohawk.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email