oleh

Golkar Bisa Dorong Andika Jadi Wakil Rano

image_pdfimage_print

Kabar6-Konstalasi politik di Banten kian memanas, seiring kosongnya jabatan Wakil Gubernur Banten pasca putusan Mahkamah Agung yang memvonis Gubernur Banten Non Aktif Ratu Atut Chosiah tujuh tahun penjara.

Sejumlah nama, baik dari birokrat maupun politisi kini mulai ramai dibicarakan.

Direktur Lembaga Kebijakan Publik, Ibnu Jandi mengatakan idealnya Banten harus menempatkan putra daerah terbaik mereka di posisi orang nomor dua guna memimpin roda pemerintahan saat ini.

“Putra daerah Banten harus bisa mewarnai pembangunan dan memimpin jalannya pemerintahan. Karena itu adalah hak rakyat Banten untuk dipimpin oleh orang pribumi,” kata Jandi.

Diakui Jandi, ada partai politik yang mempunyai hak atas kekosongan jabatan untuk wakil gubernur tersebut yaitu Partai Golkar.

Jika dilihat dari  kader yang ada di partai Beringin ini, memang ada  banyak pilihan untuk disandingkan dengan Rano, salah satunya Andika Hazrumy.

“Andika termasuk salah satu kader yang layak untuk diusung menjadi wakil gubernur Banten. Dia masih muda dan cerdas,” jelasnya.

Secara organisasi dan pengalaman ia sudah layak dan matang, meski dia belum pernah memimpin partai politik. **Baca juga: Siapa Pantas Jadi Wakil Rano Karno…?

“Semua bisa melihat dari track revord dia, Andika pernah mewakili Banten menjadi anggota DPD RI selama 5 Tahun, dan sekarang duduk di DPR RI, secara organisasi ia mampu menggerakkan Tagana dan Karang Taruna”, imbuhnya.

Sebelumnya Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Banten, Rano Karno yang akan resmi dilantik menjadi Gubernur definitif sendiri hingga kini mengaku belum mengetahui pasti siapa yang akan menjadi pendampingnya untuk membangun Banten.(rani)

Print Friendly, PDF & Email