oleh

Gli, Kucing yang Diizinkan Presiden Erdogan untuk Tetap Tinggal di Hagia Sophia

image_pdfimage_print

Kabar6-Seekor kucing bernama Gli menjadi hewan istimewa yang telah tinggal di Hagia Sophia, Turki, selama 16 tahun. Gli menjadi salah satu daya tarik di Hagia Sophia, bahkan kucing abu-abu dengan bermata hijau ini menjadi favorit mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama.

Lantas, saat bangunan ikonik di Turki ini sudah tak lagi menjadi museum, bagaimana kabar Gli? Ternyata, melansir Detiktravel, Gli masih bisa tetap tinggal di Hagia Sophia meskipun statusnya telah berubah menjadi masjid. Juru bicara Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan bernama Ibrahim Kalin mengatakan, Gli beserta kucing lain di sekitar Hagia Sophia akan tetap berada di sana.

“Kucing itu akan ada di sana dan semua kucing dipersilakan ke masjid kami,” katanya.

Menurut seorang arkeolog yang telah bekerja selama bertahun-tahun di Hagia Sophia, Defne Bali, Hagia Sophia sudah seperti ‘ibu’ bagi Gli. Kucing ini memiliki satu saudara laki-laki bernama Pati dan saudara perempuan bernama Kizim, mereka lahir pada 2004.

Sayang, Pati mati dan Kizim terperosok pada salah satu lubang di Hagia Sophia saat masih kecil. Dia berhasil diselamatkan karena mengeong terus menerus namun karena kejadian itu dia berhenti mengeong selama dua tahun.

Gli sendiri menjadi terkenal sejak Recep Tayyip Erdogan dan Obama membelainya. Gli disebut lebih senang rebahan di dekat mimbar atau jendela. Saat masih muda, Gli senang mengejar burung. Tapi dengan kondisi matanya yang juling, dia tidak lagi fit seperti dulu.

Saat sedang minta dielus, biasanya Gli akan mendekati turis yang sedang memotretnya. ** Baca juga: Bikin Shock! Seekor Tikus Raksasa Ditemukan Terjebak dalam Saluran Air di Meksiko

Bikin gemoy, ya.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email