oleh

Gila…Benda Mahal Ini Terbuang di Tong Sampah

image_pdfimage_print

Kabar6-Tong sampah merupakan tempat pembuangan kotoran rumah tangga serta barang/benda yang sudah tidak terpakai lagi atau rusak.

 

 

Tapi tunggu dulu, tidak semua barang yang dibuang dalam tong sampah itu adalah sampah lho, karena berikut adalah benda mahal yang ditemukan dalam tong sampah:

 

1. Lotere US$1 Juta

Edward St. John memiliki kebiasaan mengoleksi lotere-lotere gagal tembus, yang ditemukannya dalam tong sampah. Siapa sangka pada suatu hari Edward menemukan lotere senilai US$1 juta, yang sebelumnya dimiliki oleh Kevin Donovan.

 

Edward pun berhasil mengklaim uang tersebut lantaran memegang tiket aslinya. Namun keluarga Donovan yang tidak terima, lantas melakukan gugatan ke pengadilan.

 

2. Lukisan Tres Personajes

Elizabeth Gibson menemukan lukisan karya Rufino Tamayo, yang konon hilang selama 20 tahun. Sesampainya di rumah, Elizabeth menonton sebuah serial televisi yang kebetulan mengulas tentang sebuah lukisan legendaris.

 

Perempuan itu kaget ketika lukisan seharga US$1 juta yang dibicarakan tersebut sama persis seperti yang dipungutnya dari tong sampah tadi. Elizabeth pun lantas mencari tahu siapa pemilik aslinya dan menyerahkan lukisan langka tersebut. Sebagai imbalan, Elizabeth mendapat hadiah berupa uang tunai.

 

3. Patung Suku Maya

Nick DiMola menemukan sebuah patung kuno yang lusuh, saat sedang mengorek tong sampah. Lantaran penasaran, Nick pun membawa patung tersebut ke sebuah toko benda antik. Tak disangka, patung kuno itu ternyata merupakan salah satu artefak suku Maya kuno seharga US$16,500.

 

4. Bomb Plutonium

Seorang pemulung di Kota Washington, Amerika Serikat, menemukan sebuah koper lusuh dalam tong sampah. Tak disangka, koper itu ternyata berisi bomb plutonium seharga US$5 juta, yang mampu meledakkan seisi kota. ** Baca juga: Mau Cari Suami? Ini Tempatnya…

 

5. Biola Giuseppe Pedrazzini

Seorang pria tua menemukan sebuah biola tua dalam tong sampah. Ia pun membawa biola tersebut ke toko barang antik. Betapa kagetnya pria itu karena ternyata biola tersebut adalah salah satu hasil karya Giuseppe Pedrazzini, pembuat biola legendaris. Pemilik toko antik akhirnya membeli biola itu seharga US$50 ribu.

 

Kira-kira apa yang akan Anda lakukan jika secara tidak sengaja menemukan barang berharga dalam tong sampah? (ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email