oleh

Gedung DPRD Tangsel Hingga Kini Masih Terbengkalai

image_pdfimage_print
Kondisi Gedung DPRD Kota Tangsel. (yud)

Kabar6-Konstruksi bangunan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) hingga kini masih dibiarkan terbengkalai.‎ Sejak 2015 para Wakil Rakyat harus “ngungsi” dengan menyewa ke gedung IFA di Jalan Viktor, Buaran, Kecamatan Serpong.

Pantauan kabar6.com, proyek pembangunan gedung DPRD Kota Tangsel yang terletak di Jalan‎ Pahlawan Seribu, Kecamatan Setu, masih mangkrak. Hingga kini belum ada tanda-tanda geliat pembangunan berjalan.**Baca Juga: Ditinggal Liputan, Rumah Wartawan Sindo Tangerang Dibobol Maling

“Kalau belum juga dikerjakan masalahnya apa dan patut dipertanyakan. Karena uangnya sudah ada‎,” kata Wakil Ketua DPRD Kota Tangsel, Tubagus Bayu Murdani, Minggu (16/7/2017).

Perlu diketahui, proyek pembangunan gedung DPRD Kota Tangsel dibagi dalam dua paket pekerjaan dengan nilai total anggaran sebanyak Rp77 milliar.

Paket pertama‎ senilai Rp27 miliar yang digarap PT Mitra Gusnita Nanda yang sudah selesai pada 2015 lalu.**Baca Juga: Polisi Sergap Lokasi Balap Liar di Alam Sutera

Sementara tahap dua dikerjakan PT Citra Agung Utama bernilai Rp50 miliar dengan masa kerja 107 hari. Pengerjaannya mulai 1 September 2016.

Efek dari mangkraknya pembangunan gedung membuat Sekretariat DPRD Kota Tangsel terpaksa harus mengontrak. Biaya sewa gedung yang dikeluarkan cukup besar.

“Dengan mengontrak seperti inikan kita sudah boros anggaran. Artinya biaya yang dikeluarkan jauh lebih besar lagi. Makanya kami akan minta secepatnya ini diselesaikan,” ujarnya.‎(yud)

Print Friendly, PDF & Email