oleh

Galang Dana Pendidikan, BINUS School Serpong Gelar Bynamic Fest 2015

image_pdfimage_print

Kabar6-BINUS School Serpong kembali mengadakan Bynamic Fest 2015. Pagelaran musik dan tari yang digelar di Syuman Hall BINUS School Serpong ini, ditonton lebih dari 500 orang.

 

“Kegiatan ini rutin diadakan setiap tahun, kali ini temanya Senandung Nusantara dengan tema ini kami ingin menunjukan mengenai musik Indonesia, meningkatkan pengetahuan seni dan seniman betapa sangat besar dan beraneka ragam budaya di Indonesia,” tutur Anisa Sari Wahyuni, Public Relation BINUS School Serpong.

 

Menurut Anisa, ide awal dari kegiatan tersebut datangnya dari dua orang guru pembimbing siswa-siswi SMU BINUS School Serpong yakni Pak Syamsudin Suganda dan Ibu Arnellis, yang ingin agar siswa-siswi BINUS School menggalang dana untuk disumbangkan kepada sekolah-sekolah yang berada di Tangerang.

 

“Hasil dana yang terkumpul dari acara ini  akan disumbangkan untuk sekolah-sekolah sekitar Tangerang yang membutuhkan. Mereka yang mencetuskan ide bertujuan  membuka pikiran para remaja untuk dapat lebih peka terhadap pendidikan, bahwa setiap orang perlu mendapatkan pendidikan yang layak,” ujar Anisa. ** Baca juga: GeNAM Tangsel Edukasi Bahaya Miras

 

Bynamic Fest 2015 menampilkan berbagai macam pertunjukan seni, di antaranya adalah penampilan pemenang kompetisi band dan tari, Dance Performace by 02 Dance School, Fashion Show by Lasalle College Jakarta dan Dance performance by Gigi art of Dance.

 

Tidak hanya itu, Bynamic Fest 2015 yang bertemakan Senandung Nusantara ini menampilkan beberapa bintang tamu, diantaranya, Elepahant Kind, Afgan, The SIGIT, Princess Joana, Revenge The Fate.(asri)

Print Friendly, PDF & Email