oleh

D’synthetic Band Asal Tangsel Juara Pucuk Cool Jam 2018

image_pdfimage_print

Kabar6-D’synthetic Band yang berasal dari SMA Negeri 4 Tangerang Selatan menjadi pemenang utama kategori band di ajang festival seni dan kreativitas Pucuk Cool Jam 2018 dari Teh Pucuk Harum, Kamis (5/7/2018) di Bloeming Executive Longue & Dining, Fx mall, Jakarta.

Peluncuran single #staycoolNfresh ini di aransemen oleh Abenk Alter, musisi nasional dan mantan vokalis Soulvibe serta music video yang disutradarai oleh Aji Yudistira merupakan hadiah bagi pemenang utama kategori band.

D’synthetic band terdiri dari lima anggota yaitu Dandy vokal, Hilmi gitar, Abhi bass, Kevin Drum dan Arrafiu keyboard. Band yang memiliki aliran music Pop Jazz ini sempat juga meraih banyak prestasi di berbagai kompetisi musik antar SMA di Jabodetabek. Tak heran Dandy sang vokalis juga sempat mengikuti ajang bergengsi Indonesian Idol 2018.**Baca Juga: Polresta Tangerang Bentuk Satgas Anti Begal dan Premanisme.

“Sayangnya saya cuma lolos sampai eliminasi 1, tapi itu memberikan pengalaman berharga bagi saya. Sempat ikut karantinanya dan dapat banyak hal baru,” ucap putra asli Tangerang tersebut. Rencananya, single pertama mereka yang bertajuk #staycoolNfresh akan tersedia di Joox dan Spotify.(res)

Print Friendly, PDF & Email