oleh

DPW Nasdem Ancam Pecat Jayeng Rana

image_pdfimage_print

Kabar6-Penangkapan politisi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Jayeng Rana, langsung direspon perurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) partai tersebut.

 

Tak tanggung-tanggung, mantan Wakil Ketua DPRD Banten periode 2009-2014 itu dipastikan bakal mendapat sanksi pemecatan, bila terbukti konsumsi sabu.

 

“Itu masuk dalam pelanggaran berat. Sanksinya bisa langsung di pecat,” kata Ketua DPW Nasdem Banten, Wawan Iriawan, Rabu (29/4/2015).  ** Baca juga: Jayeng Rana Ditangkap Polda Banten

 

Menurutnya, partai besutan Surya Paloh yang selalu menggaungkan restorasi dan pembaharuan di Indonesia, tak bisa memaafkan kesalahan besar dari para kadernya.

 

“Pelanggaran berat itu seperti korupsi dan penggunaan narkoba. Dan, kesalahan besar sulit untuk dimaafkan,” terangnya.

 

Saat ini, kata Wawan, pihaknya di DPW Nasdem Banten belum mendapatkan konfirmasi resmi dari polisi, terkait kadernya yang tertangkap karena mengkonsumsi sabu.

 

“Sampai saat ini, saya belum mendapat konfirmasi resmi dari kepolisian, terkait penangkapan Jayeng Rana,” tegasnya.

 

Diketahui sebelumnya, mantan politisi PDI Perjuangan itu diringkus saat sedang berada dirumahnya, di Jalan Lingkar Selatan, Ciracas, Kota Serang, Banten.

 

Kini, Jayeng masih menjalani pemeriksaan intensif di Polda Banten.(tmn/din)

Print Friendly, PDF & Email