oleh

DPRD Pandeglang Pastikan, Aksi Demo Tidak Ganggu Jadwal Banmus

image_pdfimage_print
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pandeglang, Erin Febiana.(zis)

Kabar6-Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pandeglang, Erin Febiana, mengatakan jika pihaknya belum memiliki agenda terkait sidang paripurna penetapan calon terpilih.

Adapun aksi demo yang dilakukan timses calon bupati Afdol ke DPRD setempat, terkait komentar Ketua DPRD yang akan mengagendakan sidang paripurna pengesahan dan pengangkatan calon Bupati Pandeglang terpilih, itu hal yang wajar.

“Saya rasa pernyataan Ketua DPRD Pandeglang sangat mendasar. Karena disana hanya akan mengagendakan namun belum ditentukan, itu kan sesuai SK penetapan KPU. Sampai saat ini, kami pun belum mengagendakan hal itu, karena kami belum rapat bersama Badan Musyawarah (Bamus). Keputusannya itu nanti ada di Banmus,” kata Erin.

Selain itu, Eri memastikan bila aksi para demostran ke gedung DPRD Pandeglang tidak akan menghalangi keputusan rapat Bamus yang dijadwal awal bulan Februari nanti. **Baca juga: Massa Afdol Geruduk kantor DPRD Pandeglang.

“Kedatangan mereka adalah hak sebagai warga negara untuk meminta pengunduran sidang paripurna. Namun itu semua tergantung keputusan rapat bamus pada bulan februari ini. Jadi tidak ada hubungannya dengan para demostran,” punggasnya.(zis)

Print Friendly, PDF & Email