oleh

DKPP Tangsel Kerahkan 25 Truk Sampah ke Alam Sutera

image_pdfimage_print

Kabar6-Dinas Kebersihan Pertamanan dan Pemakaman (DKPP) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengerahkan 25 unit truk guna mengangkut tumpukan sampah yang terserak di Kampung Dongkal RT 03/04, Pondok Jagung Timur, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Tumpukan sampah yang berada tepat di belakang Kantor Pelayanan dan Pengawasan Bea Cukai (KPPBC) di Jalan Jalur Sutera Kavling 32 D di kawasan Perumahan Alam Sutera itu, terlanjur membuat warga sekitar meradang.

“Sudah kami angkut semua tumpukan sampahnya,” ungkap Kepala Seksi Pengangkutan dan Pengumpulan Sampah, Wismansyah Musa kepada kabar6.com lewat sambungan selular, Senin (25/5/2015).

Menurutnya, pengangkutan sampah berlangsung sejak pukul 19.30 WIB kemarin. “Kami kerahkan hingga 25 armada untuk membereskan tumpukan sampah tersebut. Setiap truk mampu menampung hingga enam kubik sampah setiap harinya,” ujarnya.

“Kasihan warga sekitar, apalagi pedagang makanan. Bisa-bisa orang malas makan di situ karena bau sampah,” terangnya. Di sekitar lokasi juga mulai hari ini dipasang satu unit bak penampung sampah (amrol).

Wismansyah juga mengimbau kepada masyarakat di Kota Tangsel agar segera melaporkan bila di dekat pemukimannya terdapat TPS liar.

“Dari pada malahan jadi TPS liar kalau dibiarkan,” tambahnya. **Baca juga: Belakang KPPBC Alam Sutera Jadi TPS Liar.

Terpisah, Ketua RT 03/04 Kampung Dongkal, Ahmad Supriana mengaku bersyukur masalah yang selama ini membelit warga telah rampung. Menurutnya, semua tumpukan sampah diangkut hingga pukul 01.30 WIB.

“Dengan adanya pengerukan sampah tersebut sangat membantu lingkungan kami yang selama ini mengalami problem sampah. Sehingga sekarang lingkungan kami menjadi bersih,” terangnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email