oleh

DJKN Banten Segera Revaluasi Aset Barang Milik Daerah

image_pdfimage_print

Kabar6-Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Banten Nuning S.R. Wulandari beserta jajaran Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Serang bertemu dengan Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya, Rabu (18/12/2019).

Kepada Iti, Nuning menjelaskan tugas dan fungsi yang sudah berjalan dengan baik, terutama soal piutang pengurusan piutang negara dan proses lelang.

“Kami juga menyampaikan ada wacana dari pemerintah pusat dalam hal ini DJKN yang akan melakukan revaluasi aset BMD (barang milik daerah)” kata Nuning.

Hal tersebut dinilai perlu dilakukan penataan terhadap barang milik daerah khususnya tanah, barang, gedung dan bangunan. “Jembatan, itu juga perlu dilakukan penataan,” ujarnya.

Nuning yang mendengar pemaparan visi pemerintah daerah, mengapresiasi dan mendukung dengan mendorong perusahaan dan BUMN untuk memberikan CSR dalam memaksimalkan potensi yang dimiliki Kabupaten Lebak.

**Baca juga: Media Gathering, Cara Pemkab Lebak Pererat Kebersamaan dengan Wartawan.

“Kami akan dorong agar Lebak bisa sejajar dengan kabupaten-kabupaten lain yang sudah tumbuh seperti Banyuwangi,” ucapnya.

Sementara itu, Iti berharap sinergitas yang telah dibangun Pemkab Lebak dengan Kanwil DJKN Banten dapat terus terjalin, khususnya terkait pengelolaan aset daerah.

“Saat ini Lebak sedang melakukan arah baru dalam pembangunan, yaitu sektor wisata sebagai pemantik dalam menggerakan perekonomian masyarakat,” katanya.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email