oleh

Ditinggal Mudik, Rumah Lapak Kayu Bekas Ludes Terbakar

image_pdfimage_print

Kabar6-Musibah bencana alam datang tak kenal waktu bagai tamu tidak diundang saat seluruh umat muslim tengah merayakan Idul Fitri.

Seperti kebakaran yang meludeskan harta benda milik Suharno di jalan Mujaer Raya RT 001 RW 004, Bambu Apus, Kecamatan Pamulang, Kota Tangsel.

“Rumahnya lagi kosong karena pemilik lagi pergi mudik Lebaran,” kata Kepala Kantor Pemadam Kebakaran Kota Tangsel, Azhar Syam’un Rachmansyah ketika dihubungi kabar6.com.

Menurut Azhar, rumah yang ludes terbakar itu merupakan lapak kayu bekas. Sebanyak 6 unit sepeda motor, 1 unit mobil pick up dan sejumlah gelondongan kayu bekas turut diamuk si jago merah.

Ketika pergi meninggalkan rumah untuk mudik, terang Azhar, sang pemilik tidak mematikan semua aliran listrik. Padahal, menjelang hari Lebaran pihaknya telah mengimbau kepada masyarakat agar mematikan aliran listrik.

“Pemicunya akibat korsleting listrik. Kerugian yang ditaksir mencapai Rp 120 juta,” tambah mantan Kepala Humas dan Protokoler Pemkot Tangsel itu.(yud)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Print Friendly, PDF & Email