oleh

Ditemukan Lokasi Pendaratan UFO di Tengah Hutan Inggris

image_pdfimage_print

Kabar6-Seorang pria Inggris bernama Ben Landricombe mengklaim telah menemukan ‘lokasi kecelakaan pesawat alien’ di hutan Devon, Inggris, saat mengajak anjingnya berjalan-jalan di hutan dekat Meddon.

Ben, melansir Dailystar, menemukan sesuatu yang aneh yaitu daerah hutan yang telah ‘rata’, di mana sejumlah pohon patah dan roboh. Pria yang tinggal di Plymouth ini pun menyimpulkan bahwa pohon-pohon yang roboh itu mungkin disebabkan oleh pendaratan pesawat alien.

“Menemukan lokasi kecelakaan di hutan. Bisa jadi bekas pendaratan pesawat UFO. Saya berhenti untuk mengajak anjing berjalan-jalan di hutan hari ini saat kami sedang berkemah,” kata Ben

Ia menggambarkan daerah itu sebagai ‘menakutkan’ dan mengaku mendengar suara aneh serta merasa seperti sedang diawasi. Namun, para ahli tidak yakin pendaratan pesawat alien adalah penyebab utama atas pohon-pohon tumbang.

Dinas Kehutanan Inggris menunjukkan, kawasan hutan Inggris memang tidak asing dengan penampakan UFO, tetapi mereka mengira dalam kasus ini ‘hembusan angin’ telah menyebabkan kerusakan pohon-pohon itu.

“Hutan negara tidak asing dengan penampakan UFO, karena perdebatan terus mengemukan tentang penampakan legendaris tahun 1980 di Hutan Rendlesham, Suffolk,” terang seorang juru bicara untuk Dinas Kehutanan Inggris

Disebutkan, “Situs pendaratan alien di dekat Meddon sebenarnya terlihat seperti pohon yang ‘roboh tertiup angin’ bagi kita. Ini terjadi ketika pohon-pohon dirusak oleh angin kencang dan yang pertama jatuh dapat menumbangkan pohon di sebelahnya dalam sebuah efek domino yang dramatis.”

Apa yang terjadi di Meddon, menurut juru bicara tadi, bisa menjadi trik pintar oleh alien untuk menyamarkan pendaratan, tapi mungkin bukan bukti kuat seperti yang ditunjukkan oleh penemuan dramatis Ben. Jadi mereka masih berpikir itu dipicu oleh angin.

Seorang juru bicara untuk Kantor Met, layanan cuaca terkemuka dunia untuk publik, juga telah melihat foto-foto pohon roboh itu, dan mereka percaya tornado mini yang bertanggung jawab. ** Baca juga: Bocah 3 Tahun Terjebak dalam Mesin Crane Game Gara-gara Ingin Boneka Beruang

“Saya curiga ini disebabkan oleh tornado mini yang mungkin baru saja mendarat pada saat itu di hutan yang menyebabkan pohon-pohon saling membentur dan jatuh satu sama lain,” ujar juru bicara Kantor Met.

Kantor Met menambahkan, Inggris mengalami sekira 30-35 tornado setiap tahun. Tetapi tornado mini sangat jarang cukup kuat untuk menyebabkan kerusakan yang signifikan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email