oleh

Ditemukan Cetakan Pertama Karya Isaac Newton di Perpustakaan Prancis

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebuah buku tentang teori tiga hukum gerak, yang kemudian menjadi dasar fisika modern, ditemukan di sebuah perpustakaan di Pulau Corsica, Prancis. Buku tersebut merupakan cetakan pertama karya ilmuwan Isaac Newton

Penemu buku yang bernama Vannina Schirinsky-Schikhmatoff, melansir newsweek, adalah direktur konservasi di perpusatakaan umum Fesch di Ajaccio, Prancis. Ia menemukan buku itu ketika sedang mempelajari sebuah indek dari pendiri perpustakaan, Lucien Bonaparte, yang juga salah satu adik laki-laki Napoleon Bonaparte. Diketahui, buku cetakan pertama Newton itu terbit lebih dari 300 tahun lampau.

“Saya menemukan Holy Grail (buku karya Newton) di ruang utama, tersembunyi di rak bagian atas. Buku itu telah menjadi landasan matematika modern,” ungkap Schirinsky-Schikhmatoff. ** Baca juga: Cinta Bersemi di Tengah Wabah Corona

Diceritakan Schirinsky-Schikhmatoff, sampul buku itu sedikit rusak, namun bagian dalamnya masih sangat bagus. Tulisan dalam buku itu menggunakan bahasa latin berjudul ‘Philosophiae Naturalis Principia Mathematica’ atau prinsip-prinsip filosofi matematika alam. Buku itu pertama kali diterbitkan oleh Newton pada 1687.

Newton adalah ilmuwan bidang fisika yang sangat terkenal. Ilmu yang dikembangkannya terinspirasi dari kejadian apel jatuh dari sebuah pohon di kebunnya di Kota Grantham, Inggris. Newton lalu mengelaborasi hukum klasik gravitasi, gerak dan optik.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email