oleh

Diresmikan Walikota, Begini “Penampakan” Kampung Bekelir di Tangerang

image_pdfimage_print
PEnampakan wajah Kampung Bekelir di Tangerang.(tia)

Kabar6-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang meresmikan pembangunan Program Kampung Bekelir di Kelurahan Babakan, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.

Sedianya, Kelurahan Babakan tepatnya di RW 1 yang terdiri dari empat RT akan dijadikan sebagai pilot project pembangunan Program Kampung Bekelir, guna merubah permukiman yang tadinya kumuh menjadi berwarna.

“Sebelumnya kami mendapat penilaian dari Dinas Kesehatan (Dinkes) dengan predikat Kampung Kumuh Sesang. Nah, inilah yang mendorong warga untuk merubah dari kumuh menjadi Kampung Wisata Baru yang berwarna melalui kerjasama dengan beberapa perusahaan swasta,” ujar Lurah Babakan, Abu Sofyan, Minggu (30/7/2017).

Abu menjelaskan, pemberian nama Kampung Bekelir berasal dari bahasa Tangerang yang artinya berwarna.

“Kampung ini juga terintegerasi dengan tempat wisata religi lain, seperti Boen Tek Bio dan Benteng Heritage. Oleh karenanya, kami ingin merubah ‘wajah’ kampung yang awalnya kumuh menjadi berwarna,” jelasnya.

Penampakan Kampung Bekelir di Tangerang.(tia)

Proses pembangunan Kampung Bekelir sendiri ditargetkan akan rampung dua minggu setelah peresmian. Nantinya, seluruh rumah yang ada di RW tersebut akan dicat berwarna dan dibuat mural.**Baca juga: Tembok Triandara Residence Ambruk Timpa Rumah Warga Pamulang.

“Total kurang lebih ada 300 rumah beserta gentingnya akan dicat berwarna. Nantinya, kami juga akan mengembangkan UMKM untuk menambah penghasilan warga sekitar,” lanjutnya.**Baca juga: Petugas Avsec Bandara Soetta Berdarah “Dihajar” Oknum TNI AL.

Dalam acara tersebut, turut hadir Walikota Tangerang Arief R Wismansyah yang meresmikan secara langsung program pembangunan Kampung Bekelir.(tia)

Print Friendly, PDF & Email