oleh

Diduga Main HP, Honda City Tabrak Truk di Cisoka

image_pdfimage_print

Kabar6-Jangan menggunakan handphone (HP) saat berkendara. Karena selain bisa membahayakan diri sendiri, juga bisa membahayakan orang lain.

 

Seperti yang dialami Hanny (30), pengemudi mobil Honda City B 39 IV yang tercatat sebagai warga asal Rangkas Bitung, Banten.

 

Diduga karena asyik memainkan smartphone miliknya saat mengemudi, wanita ini akhirnya menabrak truk di Jalan Raya Cisoka, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang, Senin (12/10/2015).

 

Akibat kejadian itu, tak hanya mobil yang ringsek, kaki Hanny pun mengalami luka serius karena terjepit.

 

“Pas kendarain mobil, si pengemudi sibuk mainin hape (smartphone). Dia gak lihat ada truk di depannya. Dia juga gak sempat nginjak rem, makanya jadi nabrak,” ungkap Sarmin (55), salah seorang saksi mata di lokasi kejadian.

 

Kini, Hanny dibawa ke Puskesmas Cisoka untuk mendapatkan perawatan pada kakinya. ** Baca juga: Aktivitas Buruh PT JYJ Bikin Risih Anggota DPRD Tangerang

 

Pantauan kabar6.com, peristiwa tersebut sempat menarik perhatian warga sekitar dan pengguna jalan yang mengakibatkan kemacetan panjang di ruas jalan tersebut.(shy)

Print Friendly, PDF & Email