oleh

Diduga Bangunan Tak Sesuai Dengan RAB, ALTAR Surati DTRB

image_pdfimage_print

Kabar6-Terkait proyek rehabilitasi bangunan sekolah dasar negeri (SDN) 1 Cisereh Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tanggerang diduga tidak sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang telah keluarkan oleh Dinas Tata Ruang dan Bangunan (DTRB) Kabupaten Tanggerang.

Hal itu menjadi temuan tim investigasi Aliansi Lembaga Swadaya Masyarakat Tangerang Raya (ALTAR) dan langsung melayangkan surat permintaan konfirmasi sebagai bentuk klarifikasi rehab gedung sekolah dasar negeri (SDN 1 Cisereh tersebut.

“Hari ini kami telah mengirim surat konfirmasi terkait beberapa kejanggalan yang ditemukan pada proyek rehab sekolah SDN 1 Cisereh,” ungkap Ahmad Suhud kepada kabar6.com, Senin (22/2/2021).

Selain itu lanjut Ahmad Suhud, tidak adanya papan informasi publik terkait proyek rehab gedung sekolah tersebut.

“Plang informasi proyek itu bertujuan, agar pelaksanaan setiap proyek dapat berjalan dengan transparan. Dimana keterbukaan atau transparansi ini dimulai sejak tender atau lelang proyek dilakukan termasuk tender proyek yang dilakukan di badan publik,” terang Suhud.

Sementara itu Taslim Wirawan Ketua LSM Seroeja Indonesia yang tergabung dalam ALTAR juga mengomentari juga hal itu, menurutnya, selain tidak adanya papan informasi publik di proyek rehab sekolah SDN 1 Cisereh itu, ada beberapa bangunan yang belum selesai, sementara proyek bangunan itu telah diserahkan.

“Bangunan kamar mandi, toilet atau MCK itu belum selesai, tetapi proyek rehab sekolah itu sudah diserahkan,” ungkap Taslim.

Terpisah Hj Murni. R. Spd selaku pihak sekolah saat di konfirmasi media mengaku tidak melihat adanya papan informasi publik terkait proyek rehab gedung sekolah dasar negeri SDN 1 Cisereh tersebut bahkan penyerahan kunci bangunan sekolah itu dititipkan kepada penjaga sekolah.

**Baca juga: Lembaga dan Media di Tangerang Serahkan Bantuan Anak Yatim di Ponpes Mazro’atul Ulum Anyer

“Dari awal kita nggak liat adanya papan proyek, sementara kunci bangunan sekolah ini dititipkan ke penjaga sekolah,” ungkap Kepsek SDN 1 Cisereh pada Senin 18 Januari 2021 lalu.

Mengacu kepada hasil temuan itu, ALTAR mengirimkan surat konfirmasi untuk klarifikasi kepada pihak DTRB Kabupaten Tangerang dengan nomor 035/ALTAR/II/2021 perihal konfirmasi terkait rehab SDN 1 Cisereh.(Han)

Print Friendly, PDF & Email