oleh

Di Cilegon, Harga Telur dan Daging Ayam Naik

image_pdfimage_print

Kabar6-Menjelang bulan suci Ramadan, harga kebutuhan pokok di sejumlah pasar tradisional di Kota Cilegon mulai merangkak naik.

Kenaikan harga terutama pada komoditi telur dan daging ayam, yang diprediksi masih akan terus naik hingga Lebaran mendatang.

Sepekan terakhir, harga telur curah di Pasar Baru Kranggot mengalami kenaikan Rp 2.000 dari semula Rp 20 ribu menjadi Rp 22 ribu per kilogram.
Sementara, harga daging ayam naik sebesar Rp 5.000 dari semula Rp 25 ribu menjadi Rp 30 ribu per kilogram.

Salah seorang pedagang sembako di Pasar Baru Kranggot, Usnaeni mengungkapkan, harga telur sudah mengalami kenaikan setidaknya sejak sepekan terakhir. Kenaikan harga diprediksi bakal terus terjadi hingga Lebaran 2015 mendatang.

“Sudah biasa, kalau mau masuk puasa pasti harga sembako pada naik. Sebenarnya yang naik bukan hanya telur, tapi sembako yang lain juga naik sekitar Rp 500 sampai Rp 1.000,” kata Naeni.

Sementara, pedagang ayam di tempat yang sama, Raihan mengatakan jika kenaikan harga daging ayam baru terjadi sekitar tiga hari terakhir. **Baca juga: Harga Kebutuhan Pokok di Tangsel Mulai Naik.

Kenaikan harga, disebabkan oleh meningkatnya permintaan masyarakat terhadap kebutuhan pokok. Sudah menjadi tradisi, masyarakat pasti akan memborong kebutuhan pokok untuk menyambut bulan suci Ramadan.

“Sudah biasa, langganan saya juga rata-rata sudah anggap kenaikan harga ini wajar,” katanya.(tmn)

Print Friendly, PDF & Email