oleh

Daftarkan Bacaleg ke KPU, Sarah Azzahra : Bersama Rakyat Gelora Menuju Lima Besar Dunia

image_pdfimage_print

Kabar6-Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia secara serentak resmi mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum Pusat, Provinsi, dan Kota/Kabupaten, pada Minggu (14/05/2023), petang ini.

Pendaftaran ini merupakan bukti komitmen Partai Gelora Indonesia untuk berpartisipasi aktif dalam proses demokrasi di Indonesia.

Sebagai Bacaleg DPR RI Dapil Banten III, Sarah Azzahra berkomitmen untuk mewujudkan cita- cita seluruh masyarakat melalui upaya- upaya yang nyata dan berkelanjutan.

Tokoh muda berparas cantik yang mengusung slogan ‘Pejuang Rakyat Tangerang Raya’ ini juga siap memperjuangkan kepentingan rakyat Indonesia, khususnya di wilayah Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan, demi membangun bangsa yang lebih baik, menuju 5 besar dunia.

“Hari ini kami bersama ribuan kader akan datang ke KPU untuk daftarkan Bacaleg. Mohon do’anya semoga prosesnya berjalan lancar dan sukses. Jangan salah pilih, mari kita rapatkan barisan, menyatukan sikap dan melangkah bersama menuju Indonesia lima besar dunia,” serunya.

Senada dikemukakan Bacaleg DPRD Provinsi Dapil Tangerang A, pihaknya mengajak seluruh masyarakat di Tangerang Raya, khususnya para pemilik hak suara untuk turut serta dalam Pemilihan Umum 2024 dan memilih pemimpin yang mampu memimpin dengan bijak, jujur, dan amanah.

**Baca Juga: 55 Bacaleg Siap Didaftarkan, Ratusan Kader Gelora Bakal Ramaikan KPU Kabupaten Tangerang

“Saya berharap partisipasi aktif masyarakat dapat membawa perubahan positif bagi Indonesia yang lebih maju, sejahtera, dan adil,” tuturnya.

Sementara itu, Kusnadi Bacaleg DPRD Provinsi Banten Dapil Kabupaten Tangerang C, Kusnadi juga menyatakan siap bersaing secara sehat dengan Bacaleg dari partai lainnya selama proses tahapan pemilu hingga pada hari pencoblosan.

Dia meyakini dengan dukungan masyarakat Tangerang Raya, kader terbaik partai besutan Anis Matta, Fahri Hamzah, Mahfudz Siddik dan Achmad Rilyadi ini dapat meraih kursi maksimal sesuai target.

Hal ini juga untuk mewujudkan visi dan misi partai dan cita- cita rakyat dengan membawa negara ini menuju Indonesia superpower Baru.

“Kami mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk terus mendukung dan memperjuangkan demokrasi yang sehat, transparan, dan jujur. Mari kita bersama-sama membangun Indonesia yang lebih baik melalui proses demokratis yang berkualitas,” katanya.(Tim K6)

Print Friendly, PDF & Email