oleh

Covid-19 di Lebak, Kasus Positif Landai dan OTG Meningkat

image_pdfimage_print

Kabar6-Sejak sepekan ini tidak ada penambahan kasus warga terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Lebak. Penambahan kasus positif baru yakni L-25 tercatat pada Rabu, 22 Juli 2020.

Tercatat hingga Senin, 27 Juli 2020, total kasus positif Covid-19 di Lebak masih 25 orang dengan kondisi 19 orang sudah dinyatakan aman, 5 masih dalam pengawasan dan 1 orang meninggal dunia.

Meski tidak ada penambahan kasus baru, namun jumlah orang yang berisiko tertular Covid-19 karena kontak dengan pasien positif atau OTG (Orang tanpa gejala) melonjak signifikan.

“Sampai kemarin jumlah OTG yang masih dalam pemantauan sebanyak 239 orang,” kata Juru Bicara Penanganan Covid-19 Lebak, Firman Rahmatullah kepada Kabar6.com, Selasa (28/7/2020).

Memantau akun Instagram Dinkes Lebak, lonjakan jumlah OTG mulai terjadi saat dirilis pasien positif Covid-19 ke-25.

Dari 43, jumlah OTG mulai naik menjadi 110 orang. Jumlah OTG yang dipantau kemudian naik 100 persen pada keesokan harinya menjadi 205 orang dan terus melonjak menjadi 239 orang.

**Baca juga: 6 Ekor Kerbau Milik Warga Cimarga Lebak Raib dari Kandang.

Untuk diketahui, Pemerintah Kabupaten Lebak belum lama ini telah menerbitkan Perbup tentang Pedoman Adaptasi Kebiasaan Baru pada Masa Pandemi Covid-19.

Perbup yang akan mengatur 7 sektor aktivitas masyarakat tersebut kini mulai disosialisasikan secara masif selama 2 pekan ke depan.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email