oleh

Cegah Kanker Hati, Skrining Hepatitis Virus

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemeriksaan Medical Check Up (MCU) sebaiknya dilakukan secara rutin. Salah satunya adalah dengan melakukan pemeriksaan laboratorium.

“Pemeriksaan Laboratorium bertujuan untuk skrining, diagnosa, pemantauan suatu penyakit. Karena penanganan secara dini lebih baik agar tidak menimbulkan komplikasi,” tutur dr. Stella Melissa P.S., dari Laboratorium Prodia Alam Sutera.

Stella mencontohkan, pada penyakit Hepatitis B dan C yang kadang tidak tampak gejalanya.

“Penyakit Hepatitis B dan C hanya terdeteksi saat pemeriksaan laboratorium, untuk hepatitis B melalui pemeriksaan penyaring HbsAg,” jelasnya.

Sedangkan untuk hepatitis C, lanjut dr Stella, melalui pemeriksaan penyaring Anti HCV. “Seperti kita ketahui bahwa komplikasi jangka panjang untuk hepatitis B dan C adalah sirosis hati maupun kanker hati (hepatoma),” jelasnya.

Pencegahan hepatitis B dilakukan dengan pola hidup yang sehat, melakukan vaksinasi hepatitis B. **Baca juga: Layani JKN, Klinik & Rumah Bersalin Makmur Jaya Bisa Surplus.

“Apabila ditemukan hasil yang reaktif maka pasien disarankan untuk berobat ke dokter dan dilanjutkan dengan pemeriksaan konfirmasi,” ucap Stella.(asri)

Print Friendly, PDF & Email