1

Mitigasi Risiko Hukum pada Pilkada, KPU Gandeng Kejari Kabupaten Tangerang

Kabar6-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang menggandeng Kejaksaan untuk melakukan pendampingan hukum selama berlangsungnya tahapan Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada tahun 2024.

Kerjasama antara lembaga penyelenggara Pemilu dengan Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) atau nota kesepahaman.

Ketua KPU Kabupaten Tangerang Muhamad Umar mengatakan, penandatanganan MoU ini untuk meningkatkan meningkatkan sinergitas antara KPU dengan beberapa instansi terutama dalam dibidang hukum, pelayanan dan lainnya.

**Baca Juga:Kejagung Terapkan Hukum Maksimal untuk Pelaku Judi Daring

Dalam kegiatan itu, Umar juga melaporkan kegiatan yang sudah dilakukan KPU kabupaten Tangerang, mulai dari perekrutan badan adhoc seperti panitia pemilihan kecamatan (PPK) dan panitia pemungutan suara (PPS).

Lalu, menerima pendaftaran bakal calon perseorangan masih verifikasi secara faktual 19 Agustus. Bila dinyatakan lolos maka pasangan perseorangan pada tanggal 27 sampai 29 Agustus berhak mendaftar sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang.

“Saat ini kami sedang melaksanakan pemutakhiran data pemilih, kami sudah melaksanakan coklit serentak sampai 24 Juli. Penandatanganan kerjasama berkaitan dengan hukum, pelayanan hingga peningkatan kompetensi terutama pengelolaan anggaran pilkada,” jelasnya saat sambutan di Aula Kantor Kejari Kabupaten Tangerang, Jumat (28/06/2024).

Sementara, Kepala Kejari Kabupaten Tangerang Ricky Tommy Hasiholan mengatakan, bisa segera memanifestasikan kerjasama. Ia mengapresiasi kepercayaan stake holder sehingga bisa kembali bekerja sama dalam pelayanan hukum.

“Tentu kami bersyukur karena masih dipercaya untuk bekerja dan berkarya di Pilkada Kabupaten Tangerang. Tantangan tentu pasti ada dalam mengambil kebijakan baik internal, eksternal, kami siap untuk mendampingi bapak dan ibu dalam rangka mitigasi dan risiko hukum yang mungkin akan terjadi dalam pengambilan kebijakan,” jelasnya.

Ia mengatakan, komisioner KPU Kabupaten Tangerang bisa kapan saja melakukan konsultasi hukum, mitigasi dan sebagainya kepada jaksa pengacara negara (JPN).

“Silakan anytime bapak ada keperluan silakah dipergunakan, ada benar-benar kami buat untuk kemaslahatan bersama. Sehingga bisa mengeluarkan kebijakan yang baik dan jauh dari konflik hukum. Kepada JPN, berikan pelayanan terbaik, opini, pendampingan, mitigasi hukum dan sebagainya, tentu kami siap berbuat terbaik untuk stake holder kami,” pungkasnya. (Tim K6)

 

 




Cawalkot Serang 2024 Wahyu Nurjamil Dapat Surat Tugas dari Partai Demokrat

Kabar6-Wahyu Nurjamil, Cawalkot Serang 2024, mendapatkan surat tugas dari DPP Demokrat untuk suksesi Pilkada Kota Serang 2024.

Surat tugas itu tertanggal 25 Juni 2024, dengan nomor surat 413/ST/CAKADA/SATGAS.PD/VI/2024. Ditanda tangani oleh Teuku Riefky Harsya, selaku Sekjen DPP Demokrat.

Di Pilkada Serentak 2024 itu, Wahyu Nurjamil ditugaskan untuk mencari partai koalisi dan pasangannya di Pilwalkot Serang 2024.

**Baca Juga: Mantan Sekda Kabupaten Serang Kantongi Tiga Figur Calon Pendampingnya di Pilkada Pandeglang

“(Surat tugas diberikan kepada) Wahyu Nurjamil sama Herwandi, mereka yang siap. (Tugasnya) mencari partai koalisi, mencari pasangan, tiket untuk maju. Dikasih di DPD Demokrat Banten, yang ngasih saya, Bappilu, kalau Herwandi langsung Herwandi, kalau Wahyu Nurjamil yang ngasih Nuraini, Ketua DPC Demokrat Kota Serang,” ujar Azwar Anas, Ketua Bappilu Demokrat Banten, Jumat, (28/06/2024).

Disisi lain, Wahyu Nurjamil, bakal mengikuti perintah yang telah diberikan oleh DPP Demokrat untuk menyukseskan Pilkada Kota Serang 2024.

Dia akan menjalin komunikasi dengan partai politik untuk menjalin koalisi dan mencari Calon Wakil Walikota Serang 2024.

“Tentu saja, saya akan menjalankan apa yang ditugaskan oleh Partai Demokrat. Dan saya bersyukur diberikan kepercayaan dengan diberikannya surat tugas tersebut,” ujar Wahyu Nurjamil, Jumat, (28/06/2024).(Dhi)




Mantan Sekda Kabupaten Serang Kantongi Tiga Figur Calon Pendampingnya di Pilkada Pandeglang

Kabar6- Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Serang, Tubagus Entus Mahmud Sahiri makin serius maju di Pilkada Kabupaten Pandeglang. Bahkan Entus mengaku sudah mendapatkan surat tugas dari dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Surat tugas dari DPP PPP itu sebagai Bakal Calon Bupati Pandeglang dengan nomor 2517/TG/DPP/V/2024. Dalam surat tugas tersebut yang pertama dirinya ditugaskan untuk membentuk koalisi partai politik yang efektif sesuai syarat minimal pengusungan kepala daerah dan wakil kepala daerah.

“Artinya disini saya harus mendapat dukungan minimal dari dua partai politik, satu PPP dan satu lagi diluar PPP. Kemudian kedua memberdayakan seluruh kader PPP di setiap tingkatan untuk kemenangan,” kata Entus, Jumat (28/6/2024).

**Baca Juga: Emirsyah Satar Dituntut 8 Tahun Penjara dan Denda Rp1 Miliar

Entus menuturkan, setelah mendapatkan mandat berupa surat tugas dari PPP, pihaknya sudah melakukan komunikasi politik dengan berbagai partai politik, diantaranya menjalin komunikasi dengan Gerindra, Nasdem, Demokrat, PDIP dan PKS.

Namun sejauh ini pihaknya telah mengantongi tiga figur untuk mendampinginya sebagai Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pandeglang.

Tiga figur tersebut antara lain Dairul sebagai pengurus Gerindra di DPP, Mulyadi dari PKB Pandeglang dan Beni Sudrajat Ketua DPD Nasdem Kabupaten Pandeglang.

Kata Entus pada kesempatan tersebut dirinya mencari figur sebagai bakal calon wakil bupati dari partai politik, bahkan selain dari partai politik dirinya juga telah melakukan komunikasi secara personal dengan para tokoh yang sangat mumpuni memimpin Pandeglang seperti Kyai Ucu dan Aab Abtadi.

“Apa yang sudah kami lakukan itu, banyak potensi yang bisa dijadikan patner untuk saya memimpin Pandeglang kedepan,” ujarnya.

Entus mengungkapkan diantara figur figur yang bisa dijadikan patner dengan melihat sikap, gimik dan gestur yang pertama adalah pengurus DPP Gerindra Dr. Dairul.

“Kami sudah ketemu dengan beliau, dan secara tegas beliau menyampaikan siap mendampingi saya sebagai calon bupati yang akan datang,” ujarnya.

Selain itu figur lainnya adalah adalah Mulyadi yang merupakan kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Dirinya pun sudah ngobrol banyak dengan Mulyadi dan menyatakan siap maju bersama sama membangun Pandeglang.

“Ketiga adalah pak Beni Sudrajat Ketua DPD Partai Nasdem Pandeglang, kami sudah komunikasi tapi beliau masih menunggu kebijakan partai Nasdem,” pungkasnya.(Aep)




Akademisi Universitas Pancasila: Anies Baswedan Berpotensi Kalah dalam Pilkada Jakarta 2024

Kabar6-Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2024-2029 semakin mendekat, dan spekulasi mengenai hasilnya pun terus berkembang. Salah satu pendapat yang menarik perhatian datang dari Dosen Komunikasi Politik Universitas Pancasila, Ihsan Suri. Menurutnya, Anies Baswedan berpotensi mengalami kekalahan dalam pemilihan yang akan digelar pada November 2024, meskipun bila nanti berhasil mengamankan dukungan dari Partai Demokrasi Indonesia-Perjuangan (PDI-P).

 

Saat ini, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), yang telah mendukung Anies Baswedan, sedang menjajaki kemungkinan koalisi dengan PDI-P. Pada pagelaran pilkada kali ini PDI-P berencana menggandengkan Anies bersama kader terbaik mereka, seperti Prasetyo Edi Marsudi, yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD DKI Jakarta.

Jika penjajakan ini diterima oleh Ketua Umum DPP PDI-P, Megawati Soekarnoputri, PKB dan PDI-P dapat berkoalisi dalam Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Jakarta 2024-2029. **Baca Juga: FKG Universitas Moestopo: Pilihan Terbaik Kuliah dan Praktik di Lokasi yang Sama

Di sela perkembangan tersebut, pada Selasa, 25 Juni 2024, melalui akun saluran resmi, DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengumumkan siap mendukung pasangan Anies Baswedan-Sohibul Iman sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta. Kepercayaan diri PKS ini timbul karena pada Pemilihan Legislatif 2024, PKS berhasil memperoleh kursi terbanyak dengan 18 kursi di DPRD DKI Jakarta.

“Untuk mengusung calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, diperlukan minimal 22 kursi di DPRD. Dengan hanya 18 kursi, PKS memerlukan tambahan 4 kursi lagi, yang berarti mereka harus berkoalisi dengan PKB atau partai lain. Sementara itu, Koalisi Indonesia Maju hingga saat ini belum mengumumkan calon Gubernur dan Wakil Gubernur mereka,” ungkap Ihsan Suri yang juga merupakan Tokoh Pemuda Betawi dalam keterangan tertulis, Kamis (27/6/2024).

 

Analisis Peluang Anies

Lebih lanjut, meskipun berbagai lembaga survei dan pengamat politik menunjukkan bahwa Anies Baswedan saat ini masih unggul, Ihsan Suri berpendapat bahwa jika nanti Koalisi Indonesia Maju solid mendukung calon pilihan mereka entah itu Ridwan Kamil atau tokoh lain, kemungkinan besar merekalah yang akan menang dan Jakarta akan memiliki pemimpin baru.

Apalagi berdasarkan hasil suara Pemilihan Presiden 2024, pasangan Anies-Muhaimin hanya memperoleh 41,07% suara (2.653.762 suara) di Jakarta, sementara pasangan Prabowo-Gibran menang tipis dengan 41,67% suara (2.692.011 suara), dan Ganjar-Mahfud memperoleh 17,26% suara (1.115.138 suara).

“Jika Koalisi Kebangkitan Indonesia Maju tetap solid dan berhasil menarik Partai Nasdem, kemungkinan besar Anies akan kalah, mengingat hasil suara dari PKB, PKS, dan PDI-P yang mungkin hanya akan mencapai sekitar 41%. Ini merujuk pada hasil Pemilihan Presiden 2024,” lugasnya.

Karena itu, Ihsan Suri, yang juga menjabat sebagai Direktur Lembaga Network Society Indonesia (NSI), menegaskan bahwa meskipun Anies Baswedan memiliki popularitas tinggi di Jakarta, hasil Pemilihan Presiden 2024 yang bisa menjadi rujukan serta ketidakpastian koalisi antara PKB, PKS, dan Nasdem menunjukkan bahwa peluang Anies untuk menang dalam Pemilihan Kepala Daerah Jakarta pada November nanti sangat kecil.

“Dengan dinamika politik yang terus berkembang, hasil akhir Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Jakarta 2024-2029 masih dapat berubah. Namun, prediksi saat ini menunjukkan bahwa Anies Baswedan harus bekerja keras untuk mempertahankan posisinya dalam persaingan yang semakin ketat ini,” pungkas Ihsan Suri.(Red)




Roadshow LKBA, Bupati Serang Minta Camat-Kades jadi Motor Penggerak Masyarakat

Kabar6- Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah meminta kepada para camat dan kepala desa (kades) untuk aktif dan menjadi motor penggerak dengan mengingatkan kembali masyarakat melakukan budaya gotong royong yang saat ini dinilai sudah mulai meredup.

Hal itu disampaikan Ratu Tatu usai membuka kegiatan Roadshow Lomba Kampung Bersih dan Aman (LKBA) Kabupaten Serang 2024 di alun-alun Kecamatan Kragilan pada, Rabu 26 Juni 2024.

Tatu mengatakan, tujuan utama pelaksanaan LKBA Kabupaten Serang yang sudah berjalan selama enam tahun terakhir adalah untuk meningkatkan kepedulian masyarakat Kabupaten Serang menjaga lingkungannya masing-masing.

**Baca Juga: FKPS Dukung Airin Rachmi Diany Pilkada Banten dan Fitron di Pilkada Pandeglang

“Tujuan utamanya adalah untuk masyarakat peduli pada lingkungannya, terus peduli terhadap keamanan lingkungannya. Jadi mereka harus menjaga kebersihannya sendiri, keamanannya sendiri yang dilakukan dengan bergotong royong,” katanya.

Oleh karena itu, kata Tatu, perlu adanya peran serta unsur pemerintah baik di tingkat kecamatan maupun di tingkat desa. di mana keduanya harus menjadi motor penggerak sehingga masyarakat mau menjaga kondisi lingkungannya.

“Tentunya tidak mudah, tetapi ini harus dilakukan. Upaya kita bukan upaya yang mudah untuk mengubah kebiasaan masyarakat. Ini akan terus kita lakukan dan pasti ada hasilnya,” terangnya.

Menurut Tatu, segala sesuatu yang berkaitan dengan upaya untuk mengubah kebiasaan masyarakat tidak dapat dilakukan dengan instan. Butuh waktu agar nantinya kebiasaan dapat terbentuk, salah satunya melalui program LKBA.

“Oleh sebab itu diadakannya lomba-lomba, supaya mereka peduli terhadap kesehatannya, peduli terhadap kebersihan dan keamanan lingkungannya,” tegasnya.

Tatu berharap melalui LKBA ini kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungannya bisa terus tumbuh, sehingga mampu menyelesaikan persoalan sampah di Kabupaten Serang.

“Semoga di Kabupaten Serang ini persoalan sampah yang sudah dinyatakan darurat sampah dengan kepedulian masyarakat terhadap sampah, ikut bergotong royong menyelesaikan persoalan sampah di tingkat RW, desa, sehingga bisa menyelesaikan persoalan tersebut,”ucapnya.

Turut hadir pada roadshow tersebut Sekretaris Daerah (Sekda) Nanang Supriatna, para kepala organisasi perangkat daerah (OPD), perwakilan TNI dan Polri, Ketua TP PKK Kabupaten Serang, Habibah dan ribuan warga dari 5 kecamatan.

Sementara itu Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Serang, Haryadi mengatakan, ada sebanyak lima titik lokasi yang akan dijadikan tempat pelaksanaan roadshow LKBA 2024. Saat ini, katanya merupakan titik awal pelaksanaan roadshow.

“Selanjutnya akan dilaksanakan juga di 4 titik lainnya yakni Kecamatan Pontang, Kecamatan Tunjung Teja, Kecamatan Cinangka dan Kecamatan Waringinkurung,” ujarnya.

Haryadi mengatakan, kegiatan roadshow LKBA dimaksudkan untuk menghidupkan kembali budaya gotong royong yang saat ini dinilai sudah mulai redup.

“Sekarang gotong royong di masyarakat ini sudah mulai berkurang, aga pudar. Dan ini mulai kita hidupkan kembali melalui lomba kampung bersih dan aman,”tuturnya.(Aep)




FKPS Dukung Airin Rachmi Diany Pilkada Banten dan Fitron di Pilkada Pandeglang

Kabar6- Para pengusaha muslim dari berbagai bidang yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pengusaha Syariah (FKPS) mendeklarasikan dukungan untuk memenangkan bakal calon gubernur Banten Airin Rachmi Diany pada Pilkada. Mereka juga mendeklarasikan dukungan terhadap Fitron Nur Ikhsan di Pilkada Pandeglang.

Deklarasi dilaksanakan di Hotel DM Tirta, Kabupaten Pandeglang, Selasa (25/6/2023). “Kita satu tekad, dan satu tujuan memenangkan Ibu Airin menjadi gubernur Banten, dan menjadikan Provinsi Banten baldatun thayyibatun wa rabbun ghofur,” kata Ketua Badan Pembina FKPS Asep Helmi. **Baca Juga: Survei Pandawa Research, Elektabilitas Andika Hazrumy 82,1 Persen

Ia menilai, Airin merupakan figur yang tangguh, cerdas, dan memiliki kepedulian tinggi terhadap masyarakat. Kemampuannya dalam memimpin dan merangkul berbagai pihak menjadikannya sosok yang tepat untuk membawa kemajuan bagi Banten.

“Alhamdulillah perjuangan beliau tanpa lelah, untuk terus turun ke masyarakat, menyerap aspirasi, juga sebagai sosok mantan walikota Tangerang Selatan sehingga ini menjadi inspirasi kami para pengusaha untuk mendukung beliau,” ungkapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Dewan Penasehat, KH Ochep Sonhaji mengatakan, dukungan yang diberikan FKPS terhadap kader Golkar tersebut karena memiliki visi yang sejalan dengan nilai-nilai kemajuan. Pengasuh Ponpes Al-Atqia, Kadomas, Pandeglang ini menilai, Airin dan Fitron adalah calon kepala daerah yang teruji dan sukses menjalankan aspirasi masyarakat.

“Kami yakin bahwa dengan memilih pemimpin yang berkomitmen pada nilai-nilai keadilan, transparansi, dan keberlanjutan. Banten dan Pandeglang akan mencapai kemajuan yang berkelanjutan,” ujarnya.

Mendapat dukungan tersebut, Airin turut bangga dan mengapresiasi FKPS. Dukungan tersebut menjadi motivasi bagi Airin untuk terus bergerak dan bersilaturahmi kepada masyarakat. Airin mengajak FKPS untuk terus bergerak bersama-sama membangun kepercayaan terhadap dirinya di masyarakat.

“Sampaikan siapa saya, apa yang sudah akan saya lakukan untuk Banten. Semoga yang kita lakukan bersama mendapat maslahat, dan bermanfaat untuk masyarakat,”pungkasnya. (Aep)




Survei Pandawa Research, Elektabilitas Andika Hazrumy 82,1 Persen

Kabar6- Hasil survei bakal calon bupati Serang Andika Hazrumy dari bulan ke bulan semakin tinggi. Bahkan Pandawa Research mencatat, elektabilitas atau keterpilihan Andika di Pilkada Kabupaten Serang mencapai angka 82,1 persen. Angka yang dinilai sulit untuk dikalahkan oleh kandidat mana pun.

Survei Pandawa Research dirilis atas kerja sama dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang dilakukan 3-7 Juni 2024. Menggunakan Teknik multistage random sampling dengan total sampel 440 orang di 29 kecamatan dengan metode tatap muka.

Margin of error kurang lebih 4,8 persen dengan selang kepercayaan 95 persen. Semua populasi pemilih di Kabupaten Serang dinyatakan memiliki kesempatan yang sama untuk terpilih sebagai responden.

**Baca Juga: Ini Dua Nama Penantang Sachrudin di Pilkada Kota Tangerang 2024

Menurut survei Pandawa, dengan simulasi 7 nama, Andika unggul tinggi mencapai 74,8 persen. Diikuti oleh Furtasan Ali Yusuf 6,4 persen, Sopwan 4,5 persen, Ahmad Wahyudin Nasyar 2,5 persen, Mukhibat (Abah Otong) 2,2 persen, Iip Miftahul Choiri 1,4 persen, dan Najib Hamas 0,6 persen. Belum menentukan pilihan 7,7 persen.

Sementara dengan simulasi 4 nama. Elektabilitas atau keterpilihan Andika mencapai 82,1 persen, Mukhibat (Abang Otong) 3,9 persen, Ahmad Wahyudin Nasyar 2,9 persen, dan Iif Miftahul Choiri 1,7 persen. Belum menentukan pilihan 9,4 persen.

Ketua DPC PDIP Madsuri membenarkan hasil survei tersebut. Menurutnya, hasil survei tersebut menjadi salah satu landasan, dari banyak pertimbangan DPP PDIP memberikan surat tugas kepada Andika.

“Melihat hasil survei tersebut, kami yakin Andika menang tinggi di Pilkada Kabupaten Serang. Kita juga tahu bersama, rekam jejak beliau sangat lengkap dan layak memimpin daerah,” ujarnya.

Rekam jejak yang dimaksud adalah, Andika pernah menjadi anggota DPD RI, DPR RI, dan wakil gubernur Banten. Selain itu, Andika juga menjadi sosok pemuda yang sukses memimpin sejumlah organisasi.

Menurut Madsuri Andika sudah diberikan surat tugas bakal calon Bupati Serang 2024 dari DPP. Surat tugas tunggal, alias tidak ada bakal calon lain yang mendapat penugasan dari DPP PDIP untuk maju di Pilkada Kabupaten Serang 2024.

“Melihat kekuatan elektabilitas, masyarakat sudah sangat yakin Kabupaten Serang layak dipimpin Andika, sosok muda yang punya kapasitas dan kualitas,” ujarnya.

Pada survei tersebut, kepuasan masyarakat atas kinerja bupati Serang Ratu Tatu Chasanah juga tinggi, mencapai angka 72,7 persen. Pembangunan Kabupaten Serang dinilai sudah berkemajuan, mulai dari bidang infrastruktur jalan, kesehatan, dan pendidikan. (Aep)




Ini Dua Nama Penantang Sachrudin di Pilkada Kota Tangerang 2024

Kabar6-Iskandar, Ketua Bidang Pemenangan Bappilu DPP PPP bakal bertarung di Pilkada Kota Tangerang 2024. Dia akan menantang petahana, Sachrudin, yang sudah menjadi wakil Walikota Tangerang selama dua periode.

“Tiga bulan lalu saya sudah mulai bergerak, menemui tokoh masyarakat, ustadz dan masyarakat. Saya juga sudah berbicara dengan Pak Mardiono dan Pak Subadri,” ujar Iskandar, Dikantor DPW PPP Banten, Rabu, (26/06/2024).

Pihaknya mengaku sudah berkomunikasi dengan sejumlah parpol dan tokoh politik di Kota Tangerang, termasuk Wahidin Halim, mantan Walikota Tangerang dua periode, sekaligus mantan Gubernur Banten periode 2017-2022.

**Baca Juga: Sepakati Komitmen Bersama P4GN-PN, Pj Wali Kota : Siap Kolaborasi Wujudkan Tangerang Semakin Bersinar

Saat ini, dia keukeuh maju sebagai Walikota Tangerang. Namun dia akan mengalah, jika diwaktu terakhir pendaftaran ada perubahan konstelasi politik yang mengharuskannya mengubah kebijakan politik.

“Untuk sekarang saya mencalonkan diri sebagai walikota, tapi saya fleksible dan realistis secara politik,” terangnya.

Begitupun Ahmad Amrullah, Rektor Universitas Muhamadiyah Tangerang (UMT), dia yakin mampu mengalahkan Sachrudin di Pilkada Walikota Tangerang 2024.

Dirinya pernah mengikuti survei pada 2022 silam, saat itu, Sachrudin malah menjabat Wakil Walikota Tangerang dan elektabilitansya dibawah 40 persen.

“Hasil surveynya 32 persen, bahkan saya denger-denger dibawah itu, artinya dibawah 40 persen itu dianggap petahana yang bisa dikalahkan, saya sudah di survei 2022, saat Sachrudin belum meletakkan kekuasaannya. Saya masuk 4 besar setelah Abdul Syukur dan Aini. Abdul syukur tidak maju, lebih memilih DPRD Banten. Aini juga tidak maju,” ujar Ahmad Amrullah, di lokasi yang sama.

Sang rektor mengaku sudah berkomunikasi dengan Wahidin Halim sebagai Ketua Nasdem Banten, PKB, PSI dan Gerindra untuk diajak berkoalisi di Pilkada Kota Tangerang 2024.

Dia mengkritik terkait sisa lebih pembiayaan anggaran (Silpa) Pemkot Tangerang yang mencapai Rp600 miliar. Karena dianggapnya, pemerintah lebih mencari aman dan hanya bekerja untuk menggugurkan kewajiban saja.

Rektor UMT itu akan membuat taman aspirasi masyarakat yang dinamainya Taman Asmara. Di lokasi itu, masyarakat bisa menuangkan kritiknya bagi Pemkot Tangerang. Kemudian disediakan UMKM dan jajanan gratis yang dibiayai oleh APBD.

“Nanti wali kotanya di depan, seperti di sidang, ada wakil, ada sekda, nanti dipilih prioritasnya. Nanti kita kasih waktu, ada UMKM dagang di situ, yang bayar APBD. Makan siang aja boleh, masa ngasih kopi ke masyarakatnya enggak boleh,” jelasnya.(Dhi)




Airin Rachmi Diany dan Fitron Nur Ikhsan Didukung Pengusaha Syariah di Pilkada 2024

Kabar6-Airin Rachmi Diany dan Fitron Nur Ikhsan dapat dukungan dari Forum Komunikasi Pengusaha Syariah (FKPS). Deklarasi sebagai Cagub Banten dan Cabup Pandeglang 2024 itu, dilakukan pada Selasa, 25 Juni 2024, di Hotel dan Kolam Renang DM Tirta, Pandeglang, Banten.

Forum Komunikasi Pengusaha Syariah (FPKS) mendeklarasikan diri mendukung Airin Rachmi Diany sebagai Cagub Banten 2024 dan Fitron Nur Ikhsan sebagai Cabup Pandeglang 2024.

Ketua Badan Pembina FKPS Asep Helmi menilai, Airin Rachmi Diany merupakan figur yang tangguh, cerdas, dan memiliki kepedulian tinggi terhadap masyarakat. Kemampuannya dalam memimpin dan merangkul berbagai pihak menjadikannya sosok yang tepat untuk membawa kemajuan bagi Banten.

**Baca Juga:Sachrudin Mantan Wakil Wali Kota Tangerang Dua Periode Paparkan Visi Misi di PPP Banten

“Alhamdulillah perjuangan beliau tanpa lelah, untuk terus turun ke masyarakat, menyerap aspirasi, juga sebagai sosok mantan walikota Tangerang Selatan sehingga ini menjadi inspirasi kami para pengusaha untuk mendukung beliau,” ungkapnya, Rabu, (26/06/2024).

Ketua Dewan Penasehat, KH Ochep Sonhaji mengatakan, dukungan yang diberikan FKPS terhadap kader Golkar tersebut karena memiliki visi yang sejalan dengan nilai-nilai kemajuan.

Pengasuh Ponpes Al-Atqia, Kadomas, Pandeglang ini menilai, Airin Rachmi Diany dan Fitron Nur Ikhsan sebagai calon kepala daerah yang teruji dan sukses menjalankan aspirasi masyarakat.

“Kami yakin bahwa dengan memilih pemimpin yang berkomitmen pada nilai-nilai keadilan, transparansi, dan keberlanjutan. Banten dan Pandeglang akan mencapai kemajuan yang berkelanjutan,” ujarnya.

Mendapat dukungan tersebut, Airin turut bangga dan mengapresiasi FKPS. Dukungan tersebut menjadi motivasi bagi Airin untuk terus bergerak dan bersilaturahmi kepada masyarakat. Airin mengajak FKPS untuk terus bergerak bersama-sama membangun kepercayaan terhadap dirinya di masyarakat.

“Sampaikan siapa saya, apa yang sudah akan saya lakukan untuk Banten. Semoga yang kita lakukan bersama mendapat maslahat, dan bermanfaat untuk masyarakat,” pungkasnya, dilokasi yang sama.(Dhi)




Sachrudin Mantan Wakil Wali Kota Tangerang Dua Periode Paparkan Visi Misi di PPP Banten

Kabar6-Mantan Wakil Wali Kota Tangerang dua periode, Sachrudin, menjalani paparan visi misi di DPW PPP Banten. Dia mencalonkan diri sebagai Walikota Tangerang, usai menemani Arief Wismansyah sejak 2013 silam.

“Mudah-mudahan rekom yang keluar tidak lama lagi akan jadi bahan kita berkoalisi dan membangun Kota Tangerang lebih baik lagi,” ujar Sachrudin, dilokasi, Rabu, 26 Juni 2024.

Sachrudin mengaku sudah mengantongi nama calon pendampingnya di Pilkada Kota Tangerang 2024. Namun dia enggan memberitahu secara tegas.

**Baca Juga:CDS Sebut Kalapas Klas IIA Tangerang Dapat Cabut Cuti Bersyarat WNA Jerman

Meski begitu, dia memberi bocoran calon Wakil Wali Kota Tangerang yang akan mendampinginya, seperti mempunyai visi misi yang sama, sabar, ikhlas, mau mendengar keluh kesah masyarakat hingga bisa menyelesaikan permasalahan yang ada.

“Pendampingnya sudah ada, kalau bocoran sekarang takutnya kekeringan,” terangnya.

Sachrudin berharap PPP bisa memberi dukungan dan berkoalisi dengan dirinya untuk bersama-sama membangun Kota Tangerang.

“Insha Allah jadi satu kesatuan yamg enggak bisa dipisahkan. Mudah-mudahan tetap terjalin dengan baik, membentuk masyarakat Kota Tangerang yang berahlaqul karimah,” jelasnya.(Dhi)