1

129 Jemaah Haji Indonesia Meninggal di Tanah Suci

Kabar6-Pihak Kementerian Agama (Kemenag) RI mencatat, hingga kini ada sebanyak 149 jemaah haji yang meninggal di saat melaksanakan ibadah di tanah suci Mekkah.

Jumlah tersebut masih bisa bertambah, menyusul proses pemulangan jemaah haji dari tanah suci yang sudah dimulai sejak 20 Oktober kemarin akan terus digelar hingga 19 November mendatang.

Namun, jumlah jemaah haji yang meninggal tersebut menurun dibandingkan tahun 2012 sebanyak 282 orang.

Menteri Agama Suryadharma Ali mengatakan, total jemaah haji Indonesia yang sudah kembali ke tanah air sebanyak 20.140 jemaah haji. Baca juga: Ongkos Transportasi Domestik Haji Asal Tangsel Digratiskan.

“Total jemaah haji itu terdiri dari sebanyak 17.734 jemaah haji dari reguler dalam 43 kloter. Sedangkan 2.406 jemaah haji Khusus, yang pemulangannya dilakukan oleh 33 Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK),” ujar Suryadharma Ali di Terminal I Bandara Soekarno Hatta (BSH), Kamis (24/10/2013). Baca juga: Wow, 1.692 Calon Haji Banten Gagal Berangkat ke Tanah Suci.

Lebih jauh Suryadharma Ali menjelaskan, pada musim haji 1434 H, total jemaah haji dan petugas yang berangkat menuju tanah suci ada sebanyak 170.032 orang. Baca juga: Mentri Agama Semprit 2 Maskapai Transportasi Haji.

Jumlah itu terdiri dari 154.546 jemaah haji reguler, 13.566 jemaah haji khusus dan sisanya sebanyak 1.920 orang merupakan petugas untuk jemaah haji reguler.(Ali)

 




Mentri Agama Semprit 2 Maskapai Transportasi Haji

Kabar6-Pihak Kementrian Agama (Kemenag) RI mengeluhkan on time performance dua maskapai pelaksana transportasi haji 2013, yaitu Garuda Indonesia dan Saudi Arabia Airlines.

Tak tanggung-tanggung, Mentri Agama Suryaharma Ali bahkan sampai berencana menyurati dua maskapai tersebut, pascamenurunnya on time performance dibandingkan tahun sebelumnya. Baca juga: Ongkos Transportasi Domestik Haji Asal Tangsel Digratiskan.

“Secara umum, pengurangan kuota haji hingga 20 persen akibat renovasi Masjidil Haram, tidak menganggu pelaksanaan haji di tanah air. Justru yang menganggu adalah on time performance maskapai  pelaksana transportasi haji,” ujarnya. Baca juga: Wow, 1.692 Calon Haji Banten Gagal Berangkat ke Tanah Suci.

Selain itu, Suryadharma Ali juga akan mengevaluasi dua masalah utama bagi jemaah haji, yaitu soal pemondokan dan makanan. “Dua hal itu juga akan kita evaluasi, agar lebih baik tahun depan,” ujarnya. Baca juga: Mentri Agama Semprit 2 Maskapai Transportasi Haji.

Ya, pihak Kemenag RI kini juga tengah menggalang kerjasama dengan Islamic Development Bank, selaku penanggungjawab pelaksana DAM. Diharapkan kedepan denda DAM bisa disalurkan kepada masyarakat Indonesia yang kurang mampu.(rani)

 




Pebasket Legendaris Allen Iverson Tiba di Indonesia

Kabar6-Pebasket legendaris Allen Iverson yang pernah terpilih sebagai Rookie of The Year 1996, tiba di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta).

Ia datang bersama empat rekannya, yakni Young Hollywood, Chris Staples, Sir Issac, dan Spin Cycle untuk memeriahkan LA Lights StreetBall yang akan digelar di Plaza Barat Senayan Jakarta pada Sabtu (26/10/2013).

“Mengundang Allen Iverson merupakan kelanjutan tradisi kita untuk membawa bintang-bintang basket dunia mengisi acara grand final LA Light Streetball,” kata Cahyadi Wanda, Promotor Mahaka Sport Entertaiment di Terminal 2D Bandara Soetta, Rabu (23/10/2013).

Menurutnya, penampilan Allen Iverson di ajang LA Lights StreetBall merupakan pertandingan terakhirnya sebelum resmi pensiun dari basket.

Coky, salah satu fans Allen mengatakan, diriya sangat senang bisa melihat dan mendapatkan tanda tangan langsung dari pemain legendaris NBA itu.

“Saya ngefans sama Allen Iverson sejak dia masih menjadi Rookie,” ujarnya.

Dalam rilis yang diterima kabar6.com, kemahiran Allen dengan trik bermain di lapangan merupakan salah satu ciri khasnya yang tidak akan terlupakan oleh para pecinta basket.

Kecepatan dipadu ketepatan dalam mencetak angka adalah dua hal yang membuat Allen Iverson layak diperhitungkan sebagai pemain bersejarah.

Puncak karier Iverson ketika dia berjuang untuk Philadelphia 76’ers melawan Los Angeles Lakers di babak final tahun 2000. Dia berhasil mencuri satu game pada permainan awal walau akhirnya dipaksa tunduk pada empat game berikutnya.

Dalam babak grand final LA Lights Streetball 2013 di Jakarta, Allen Iverson dihadirkan untuk menampilkan aksi terbaiknya di hadapan para pecinta basket.
Sebagai bintang yang memulai karier dari bawah, Allen  merupakan contoh nyata yang menggambarkan bahwa keberanian berjuang dalam mencapai keberhasilan telah membawanya mencapai puncak tangga prestasi.(ali)




Dugaan Korupsi Jalan Kargo BSH Rp. 1,3 M Segera Disidangkan

Kabar6-Penyidik Kejaksaan Negri (Kejari) Tangerang segera melimpahkan berkas kasus dugaan korupsi dalam proyek pemeliharaan pembangunan Jalan Kargo senilai Rp 1,3 miliar di Bandara Soekarno Hatta (BSH) ke Pengadilan Negri (PN) Tangerang.

Diperkirakan, berkas kasus sudah akan bisa dilimpahkan dan disidangkan di PN Tangerang pada November mendatang.

Ya, dalam kasus tersebut, setidak sudah 15 orang diambil keterangannya oleh Penyidik Kejari. Empat diantaranya diindikasi terlibat kuat dalam kasus tersebut dan ditetapkan sebagai tersangka.

“Tidak lama lagi, berkas kasus empat orang tersangka akan segera dierahkan ke PN Tangerang,” ujar Kasie Pidana Khusus Kejari Tangerang, Andi Konggoasa, Selasa (22/10/2013).

Dikatakan Andi, empat orang yang ditetapkan sebagai tersangka yakni RS, pemilik CV 22 Juni. MS, pelaksana proyek Jalan Bandara. Serta, dua orang lainnya pegawai PT Angkasa Pura II, berisial FJ dan WNA, yang ditugaskan mengawasi proyek tersebut.

Keempat tersangka dijerat pasal 2 tentang perbuatan melawan hukum dan memperkaya diri sendiri dan pasal 3 penyalahgunaan wewenang UU tindak pidana korupsi nomor 31 tahun 1999.

Kasus ini mencuat dari adanya retakan permukaan aspal proyek jalan lini 1 lanjutan sepanjang 10 x 200 meter persegi di kawasan area kargo BSH. Diduga pengerjaan proyek berlangsung tidak sesuai spek.

Belakangan diketahui, bila proyek yang sedianya dilelang Kantor Cabang PT AP 2 dan dimenangkan CV 22 Juni itu, ternyata pengerjaannya diteruskan oleh perorangan yang tidak berbadan hukum. Baca juga: Tersangka Kasus Korupsi Jalan Kargo BSH Bisa Bertambah.

“Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) telah melakukan audit proyek jalan itu dan menemukan pekerjaan yang tidak sesuai bestek,” kata Andi.(rah)




Ricuh Kedatangan Michael Owen di Bandara

Kabar6-Kedatangan mantan bintang sepak bola dunia, Michael Owen dan Quintone Fortune di Bandara Soekarno Hatta (BSH), Tangerang, diwarnai kericuhan, Selasa (22/10/2013).

Ricuh terjadi antara awak media dengan pihak panitia yang dianggap terlalu berlebihan melakukan penjagaan.

Akibat ulah lebay panitia tersebut, awak media bukan cuma kesulitan mengambil gambar, tapi juga memicu rusaknya beberapa camera yang digunakan.

Beruntung kericuhan berhasil diredam oleh pihak kepolisian, keamanan Bandara Soekarno Hatta serta sejumlah fans club Mancherter United yang berada dilokasi. Baca juga: All Star Team 2012 Pertahankan Gelar Juara di Italia.

Sedianya, kedatangan Michael Owen dan Quintone Fortune merupakan rangkaian kedatangan pemain legenda Menchester United untuk bertanding dengan Allstar Indonesia di Gelora Bung Karno pada Rabu (23/10/2013) malam.(rani/bad)

 




Jenazah Falil Dimakamkan di Banjar Negara

Kabar6-Setelah menjalani serangkaian pemeriksaan di Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas 1 Soekarno Hatta Tangerang, jenazah Falil Ahmad Sarifudin (47) rencananya akan langsung dibawa ke kampung halaman di Kelurahan Kayuares, Kecamatan Pagentan, Kabupaten Banjar Negara, pada Minggu (20/10/2013).

Hal itu dikatakan Iwan Budioko (21), anak pertama Falil saat mengecek jenazah ayahnya di Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas 1 Soekarno Hatta Tangerang, Sabtu (19/10/2013) malam.

“Kami akan langsung bawa jasad ayah ke kampung Banjar Negara, Jawa tengah untuk dimakamkan,” ujar Iwan didampingi pamannya, Basiah (26).

Ya, Iwan sendiri masih tampak belum percaya bila ayahnya telah dipanggil sang pencipta mengatakan. “Saya baru seminggu ketemu ayah di rumah kontrakan di Kemayoran. Kok tiba-tiba dia tiada,” ujar Iwan tak kuasa menahan sedih.

Sedianya, jenazah Falil Ahmad Sarifudin ditemukan tewas dalam posisi duduk di halte areal parkir Terminal 2E Bandara Soekarno Hatta (BSH) Tangerang, Sabtu (19/10/2013).

Hingga kini, pihak kepolisian masih belum memastikan penyebab kematian korban. Meski demikian, juga tidak ditemukan adanya bekas luka atau tanda-tanda penganiayaan di tubuh korban.(ali)




Falil Ternyata Supir Penghubung Provinsi Sumbar

Kabar6-Falil Ahmad Sarifudin (47), pria paruh baya yang ditemukan tewas di areal parkir Terminal 2E Bandara Soekarno Hatta (BSH) Tangerang, Sabtu (19/10/2013), ternyata bekerja sebagai supir di kantor penghubung Propinsi Sumatera Barat (Sumbar) yang bermarkas di Matraman, Jakarta Timur.

Hal itu diungkap oleh Kasi Monitoring Evaluasi Penghubung Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, Ilfitra saat di temui di Klinik Kantor kesehatan Pelabuhan Kelas 1 Bandara Soekarno Hatta.

“Korban ke bandara untuk menjemput Ketua Komisi 1 DPRD Sumatera Barat, Muzli M Nur,” ujar Ilfitra yang mengaku cukup shoc saat pertama kali mendapat kabar kematianb korban.

Sementara, Humas Polres BSH, AKP Agoes Sunarto mengatakan, berdasarkan rekaman CCTV, Falil masuk ke area parkir Terminal 2E sekitar pukul 09.00 WIB pagi.

“Orang-orang sempat curiga, karena Falil yang duduk di halte parkir tidak bergerak. Setelah di cek, teryata Falil sudah meninggal,” ujarnya Agoes saat dihubungi melalui telepon selularnya.

Hingga kini, pihak kepolisian masih belum memastikan penyebab kematian korban. Meski demikian, juga tidak ditemukan adanya bekas luka atau tanda-tanda penganiayaan di tubuh korban.(ali)




Falil Tewas Duduk di Terminal 2E Bandara

Kabar6-Seorang pria bernama Falil Ahmad Sarifudin (47), ditemukan tewas areal parkir Terminal 2E Bandara Internasional Soekarno Hatta (BSH) Tangerang, Sabtu (19/10/2013).

Saat ditemukan, jenazah pria warga Kelurahan Kayuares, Kecamatan Pagentan, Kabupaten Banjar Negara, itu dalam posisi terduduk di halte parkir Terminal 2E. Sedangkan tangannya yang sudah membiru tampak masih memegang handphone.

Informasi yang berhasil dihimpun kabar6.com, sebelum tewas korban sempat terlihat muntah-muntah dilokasi. “Tadi pagi sih dia masih kelihatan muntah-muntah,” ujar Asep, tukang ojek yang biasa mangkal diareal parkir tersebut.

Kapolres Bandara Soekarno Hatta, AKBP CH Patoppoi mengatakan, hasil pemeriksaan sementara sama sekali tidak ditemukan bekas luka ataupun tanda-tanda penganiayaan.

“Jenazah korban yang mengenakan baju batik ungu dan celana pajang warna hitam itu sudah di bawa ke klinik Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas 1 Soekarno Hatta Tangerang untuk dilakukan otopsi,” kata Kapolres.

Lebih jauh Kapolres mengatakan, saat ini pihaknya sedang berupaya menghubungi keluarga korban.(Ali)




Ganja di Ruang Kerja Akil Mochtar Diperiksa Pusdokkes

Kabar6-Badan Narkotika Nasional (BNN) telah menyerahkan 4 linting ganja dari ruang kerja mantan Mahkamah Konstitusi (MK) Akil Mochtar, untuk di dilakukan tes DNA olah Pusat Kedokteran dan Kesehatan (Pusdokkes) Mabes Polri.

Dari barang bukti 4 linting ganja tersebut, 1 diantaranya sudah dalam kondisi sisa atau sudah terpakai. “Sudah kita serahkan ke Pusdokkes,” ujar Humas Badan Narkotika Nasional (BNN), Kombes Sumirat, Jumat (18/10/2013).

Dijelaskan Sumirat, tes dilakukan untuk mencari tahu siapa sebenarnya yang telah bersentuhan dengan barang tersebut.

“Diantara barang bukti, ada yang sudah terpakai. Dari situ diharapkan teman-teman di Pusdokkes bisa menganalisa,” ujarnya.

Diketahui, sebelumnya pemeriksaan yang dilakukan KPK juga menemukan barang bukti 4 linting ganja di ruang kerja mantan Ketua MK, Akil Mochtar. Selain itu, juga ditemukan dua pil berisi sabu.(Ali)




BNN: TKI Jangan Mudah Dirayu Sindikat Narkotika

Kabar6-Badan Narkotika Nasional (BNN) menghimbau kepada seluruh Tenaga Kerja Indonesia (TKI) agar tidak mudah dirayu oleh sindikat narkoba yang ingin
memasukan narkotika Ke Indonesia.

Demikian dikatakan Humas Badan Narkotika Nasional (BNN), Kombes Sumirat,
menyusul adanya TKI berinisial MH (34) yang tertangkap menyelundupkan sabu asal Malaysia dengan estimasi rupiah mencapai Rp. 7,7 miliar.

“TKI harus memahami dampak dari perbuatannya menyelundupkan narkotika,” ujar Kombes Sumirat, di Kantor Pelayanan Bea dan Cukai BSH, Jumat (18/10/2013).

Saat ini, lanjut Sumirat, pihaknya juga masih terus menyelidiki sejauh apa keterlibatan dan peran MH dalam sindikat narkoba.

Sedianya, MH diringkus di Terminal 2E Kedatangan BSH, sesaat setelah turun dari pesawat Garuda Indonesia (GA-821) rute Kuala Lumpur-Jakarta-Surabaya pada Jumat (11/10/2013) lalu.

Sebelumnya, petugas BC BSH juga mengamankan MGR (34), penumpang pesawat Garuda Indonesia (GA-819) Rute Kuala Lumpur-Jakarta-Surabaya di terminal 2E BSH pada Senin (30/9/2013) lalu.(ali)