1

Rekomendasi Restoran Untuk Meeting

kabar6.com

Kabar6-Kegiatan Meeting terkait dengan hal penting seperti pekerjaan, bisnis, dan lain-lain tidak selamanya harus ditempat formal. Kini, para professional atau eksekutif muda lebih nyaman untuk membicarakaan ide-ide atau kerjasama bisnis di tempat yang lebih santai salah satunya di restoran.

Suasana yang nyaman dengan hidangan yang lezat dan interior atau ambience yang dapat memberikan inspirasi bagi setiap pengunjung membuat restoran digemari sebagai tempat meeting, salah satunya adalah restoran-restoran yang berada di Hotel Santika Premiere ICE – BSD City Tangerang.

Assistant Public Relations Manager Riana Mega menjelaskan, hotel berbintang 4 yang berlokasi di kawasan Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD ini memiliki 4 restoran yang dapat dijadikan tempat meeting baik dalam bentuk formal maupun yang bersifat santai atau casual.

Restoran yang dapat dijadikan menjadi tempat meeting itu diantaranya, Ananta Lounge yang berlokasi di area lobby hotel. Lounge ini dapat menampung hingga 40 pengunjung.

“Ananta Lounge juga dilengkapi dengan Bar Corner sehingga memudahkan pengunjung memesan beraneka ragam minuman. Ananta Lounge dapat menjadi pilihan tempat meeting bersama rekan, kolega, atau client dengan konsep casual,” kata Riana di siaran persnya, Rabu (18/7/2018).

Mandalika Restaurant, merupakan restoran utama Hotel yang dijadikan tempat breakfast seluruh tamu hotel.

Mandalika restaurant dibagi menjadi dua bagian yaitu Mandalika 1 yang terletak di bagian tengah dan Mandalika 2 yang terletak di sudut ruangan dengan dominasi interior kaca temper.

Mandalika 2 adalah tempat meeting favorit karena dapat dibentuk sesuai dengan kebutuhan meeting seperti class room, U-Shape, theatre, dan lain-lain.

Mandalika Terrace. Bagi yang ingin menikmati suasana semi outdoor dengan luas venue yang cukup besar, tentunya Mandalika Terrace dapat dijadikan rekomendasi.

“Selain untuk kegiatan meeting, Mandalika Terrace dapat dijadikan venue untuk menyelenggarakan beberbagai event seperti gathering, birthday party, diskusi umum, dan lain-lain,” tambahnya.

Disamping itu, Sky Lounge 15 juga dapat menjadi referensi tepat. Pasalnya, resto diketinggian itu menawarkan suasana meeting yang berbeda dari semua restoran yang berada di hotel.

Berlokasi di lantai 15 hotel, Sky Lounge 15 terletak di area rooftop dengan ketinggian 47 meter yang dapat memberikan pemandangan panorama kota BSD dari ketinggian.**Baca juga: Jelajah Kota Moopi di Supermal Karawaci.

Sky Lounge 15 memiliki tiga venue yang dapat dijadikan lokasi untuk kegiatan meeting baik bersifat formal maupun casual, yaitu Executive Lounge dan Juice Bar berupa indoor venue dengan kapasitas masing-masing venue untuk 20 orang.

“Dan, outdoor venue dengan kapasitas tempat duduk hingga 50 orang. Tata letak atau lay out restoran juga dapat disesuaikan dengan kebutuhan meeting berdasarkan permintaan,” pungkas Riana. (fit)




Gelar Dondar, Hotel Santika Premiere Bintaro Kumpulkan 35 Kantong Darah

kabar6.com

Kabar6-Membangkitkan kembali semangat kemanusiaan dan solidaritas, Hotel Santika Premiere Bintaro Tangerang Selatan (Tangsel) menggelar aksi donor darah (dondar) dengan melibatkan karyawan Hotel Santika Premiere Bintaro, PMI Tangerang, Koramil dan unsur lainnya, Selasa (17/7/2018).

Kata Soniya, Public Relation Hotel Santika Premiere Bintaro, aksi dondar merupakan wujud kepedulian manajemen hotel untuk berbagi tali kasih antar sesama.

“Dengan dukungan penuh PMI Tangerang, lebih dari 75 orang menghadiri kegiatan social itu dan berhasil mengumpulkan sebanyak 35 kantong darah,” kata Soniya.

General Manager Hotel Santika Premiere Bintaro, Sarmad menuturkan, pihaknya mengaku sangat bersyukur dan mengapresiasi atas peran dan dukungan para pendonor dalam kegiatan sosial ini.**Baca juga: Jelajah Kota Moopi di Supermal Karawaci.

“Terjadwal 3 bulan sekali, besar harapan kami semoga di bulan Oktober lebih banyak lagi pendonor yang turut berpartisipasi,” pungkas Sarmad. (fit)




Jelajah Kota Moopi di Supermal Karawaci

Kabar6-Moopi adalah karakter asli dari Gramedia yang bermula dari produk boneka berbentuk sapi yang multifungsi dan bisa dijadikan sebagai boneka, pajangan/hiasan serta bantal leher. Karena kesuksesan produknya, Moopi kini telah diaplikasikan sebagai karakter favorit anak-anak.

Salah satunya adalah dalam wujud buku cerita bergambar, Seri Moopi. Di buku “LihatlahKebunku”, diceritakan bahwa Moopi dan Popies, Grizzi, Kepo, Wobear, Bonnies, Lila, Singo berkunjung ke kebun milik Profesor.

Di kebun itu mereka mengenal banyak sekali jenis bunga. Bahkan professor juga menjelaskan proses fotosintesis, dan lainnya. Apakah ada yang tahu bunga mawar hitam?

Mengapa ulat sangat suka dengan daun? Dan siapa yang sudah pernah berkunjung ke taman dunga di dunia?

Dalam Seri Moopi lainnya, yakni seri bermain bersama. Moopi dan teman-temannya bermain kerumah Wobear. Wobear mengajak teman-temannya bermain berbagai macam permainan yang menarik.

Karakter-karakter dari buku Seri Moopi di atas menjadi inspirasi untuk menciptakan City of Moopi di Supermal Karawaci.

Anak-anak bisa menjelajah di Negeri Moopi yang sesungguhnya yang selama ini hanya bisa mereka lihat lewat buku saja.

Bila Anda dan sibuah hati tertarik untuk menjelajah bersama Moopi dan temannya, silahkan atur jadwal agar dapat menyaksikannya di Supermal Karawaci Tangerang dengan tajuk City of Moopi di Kids Atrium pada 16 Juli hingga 12 Agustus 2018.

Managing Director PT Supermal Karawaci, Heru Nasution menjelaskan, sebagai persembahan istimewa di Supermal Karawaci, pihaknya telah menyiapkan berbagai acara yang dapat diikuti saban weekend.

“Mulai dari Meet & Greet with Tintin Rayner, Book Signing bersama Inneke Koesherawati dan Marini Zumarnis, kompetisi Die Cast, lomba menggambar ibu dan anak, lomba fashion show serta penampilan karakter Moopi,” kata Heru disiaran persnya, Minggu (15/7/2018).

Heru menambahkan, lomba yang diadakan setiap akhir pekannya terbagi menjadi dua jenis yaitu lomba untuk anak dan bunda serta lomba untuk anak dan temannya.**Baca juga: Auto2000 Mobile Tambah Fitur Baru.

“Tujuannya adalah supaya ikatan kasih antara ibu dan anak semakin terjalin melalui lomba, serta ikatan anak dan temannya semakin solid dalam bekerjasama,” jelas Heru.

Jadi tunggu apalagi bunda? Ajak sibuah hati ke Supermal Karawaci dan jelajahi negeri Moopi yang sarat dengan edukatif. (fit)




Auto2000 Mobile Tambah Fitur Baru

kabar6.com

Kabar6-Auto2000 Mobile merupakan aplikasi canggih yang memberikan kemudahan bagi pelanggan Auto2000 untuk akses melalui smartphone segala jenis layanan yang ditawarkan oleh Auto2000 dengan hanya satu klik tanpa perlu beranjak dari tempat duduk. Wow simple banget!

Auto2000 terus memperbarui layanan berbasis digital dengan menanamkan update terbaru dari aplikasi Auto2000 Mobile. Hal itu dilakukan seiring perkembangan teknologi digital yang begitu pesat.

Chief Executive Auto2000, Martogi Siahaan menjelaskan, salah satu penambahan fitur pada Auto2000 Mobile masih terkait dengan layanan Toyota Home Service (THS).

Sekarang, para pemilik mobil dapat memilih sendiri mekanik yang akan berkunjung dari daftar nama dan foto mekanik yang diperlihatkan ketika melakukan pemesanan melalui fitur home service. Atau jika tidak mau repot, system yang akan memilihkannya untuk pelanggan.

Bahkan, jika pemilik mobil sudah merasa nyaman dengan petugas yang sudah melakukan kunjungan THS, ia dapat memilih kembali mekanik tersebut. Ini memberikan sentuhan personal dalam layanan THS serta menjaga rasa nyaman dan tenang kepada para pemilik mobil Toyota.

Adapun penambahan fitur lainnya, lanjut Martogi, masih terkait dengan pembelian mobil baru Toyota. Yakni dengan adanya fasilitas tukar tambah (trade in) dan fitur simulasi kredit (credit simulation) di aplikasi Auto2000 Mobile.

Calon pembeli tidak hanya disodorkan dengan ragam pilihan model mobil Toyota. Namun, berikut berbagai kemudahan dalam proses pembelian kendaraannya juga.

Pada simulasi kreditnya, calon pembeli dapat menghitung secara lebih seksama dan cermat dengan metode pembiayaan yang paling pas dengan kondisi keuangan. Pada simulasi kredit itu, calon pembeli dapat melihat langsung gambaran besaran kredit dan perhitungan cicilan perbulan.

Menurut Martogi, penambahan fitur dari aplikasi Auto2000 Mobile sejalan dengan konsep layanan barunya yakni ‘Auto2000 Lebih’ dengan tagline ‘Urusan Toyota Lebih Mudah’.

Auto2000 memahami bahwa pelanggan saat ini ingin mendapatkan layanan yang cepat, praktis, namun tetap personal yang dapat memberikan rasa aman dan nyaman.**Baca juga: Tingkatkan Layanan Service Layanan Prima, Auto2000 Tambah Armada.

“Oleh karenanya, update terbaru dari aplikasi Auto2000 Mobile berusaha untuk memenuhi ekspektasi tersebut dengan menjanjikan beragam kemudahan dan keringanan saat mengakses fitur THS dan penjualan mobil baru,” kata Martogi pada acara Halal Bi Halal di Auto2000 Astra Biz Centre, BSD, Tangerang Selatan (Tangsel), Selasa (10/7/2018).(fit)




Yuk, Liburan Asyik di Ara Hotel Gading Serpong

kabar6.com

Kabar6–Masih ada waktu yang cukup panjang untuk dapat menikmati liburan. Dan, saatnya para orangtua mengajak buah hatinya untuk menghabiskan waktu bersama dengan baik dan harmonis.

Ara Hotel Gading Serpong, hotel bintang tiga dari Parador Hotels & Resorts memiliki program stay, swim & eat, yang disiapkan khusus bagi Anda dan sibuah hati.

Public Relations Executive, Deviana Agustina mengatakan, program stay, swim and eat itu adalah paket menginap dengan harga Rp650 ribu net per kamar per malam.

Paket itu sudah termasuk sarapan gratis untuk dua orang, akses langsung ke semi Olympic Waterpark dan juga dapat menikmati menu-menu pilihan yang dapat dipesan langsung dari kamar maupun saat santai sembari berenang di Lantai 1 YoGo Restaurant area.

“Sarapan yang kalian nikmatipun beragam dan yang menariknya lagi Sushi akan tersaji pada saat sarapan,” kata Deviana di siaran persnya, Sabtu (7/7/2018).

Bagaimana paket untuk tamu yang tidak menginap namun ingin tetap berenang sambil menikmati aneka kuliner di YuGo Restaurant?**Baca juga: Ayam Bakar Rasana Sunda, Raos Pisan Eui.

Jangan khawatir, Ara Hotel telah menyiapkan paket wet and dining yang hadir setiap hari. Dengan Rp115 ribu net per orang, Anda sudah dapat berenang sepuasnya sembari icip-icip menu pilihan dari tangan dingin chef resto yang berpengalaman tanpa harus menginap.**Baca juga: Ingin Rice Bowl Citarasa Indonesia, Ke Namasu Aja.

Jadi, tak perlu bingung lagi mau habiskan liburan sekolah kalian dimana. karena liburan bersama keluarga dan stay & vacation paling cocok hanya di ARA Hotel Gading Serpong. (fit)




Yuk, Liburan Menarik di Mercure Serpong Alam Sutera

kabar6.com

Kabar6–Mengisi waktu liburan untuk si buah hati dengan aneka kreatifitas menarik, merupakan impian para orangtua bijak.

Kerap dilakukan, para orangtua selalu membawa anaknya keluar kota untuk dapat memberikan kesan terbaik buat si buah hati. Dan, belum tentu hasilnya sesuai dengan keinginan anak.

Mengakomodir hal ini, Hotel Mercure Serpong Alam Sutera Tangerang Selatan (Tangsel) telah menyiapkan beberapa program menarik di liburan sekolah kali ini. Jadi tak harus keluar kota dong.

Assistant Public Relations Manager, Imelda menuturkan, pihaknya menghadirkan dua program yang menawarkan kesan menarik dan waktu berkualitas bagi Anda dan keluarga.

Seperti program Holiday Cooking Class dan Family & Co. Program ini berlangsung mulai 19 Juni 2018 hingga 2 September 2018 mendatang. Menarik bukan?

Mercure Serpong Alam Sutera akan memberikan pengalaman yang menarik bagi buah hati tercinta, yaitu mengajarkan anak-anak untuk memasak.

Kegiatan yang dapat menambah wawasan dan pengalaman belajar memasak ini mengusung tema Holiday Cooking Class.

“Acara ini akan berlangsung sampai 15 Juli 2018, dan dilaksanakan setiap hari Minggu pukul 12.00 – 14.30 WIB,” kata Imelda di siaran persnya, Jumat (6/7/2018).

Dengan investasi yang cukup terjangkau Rp200 ribuan per anak, Mercure Serpong Alam Sutera akan memberikan pengalaman seru untuk anak-anak tentang bagaimana membuat pizza yang lezat, juga akan mendapat Sunday Brunch di Mint & Pepper Restaurant.

“Selain pengalaman memasak yang menyenangkan, Mercure Serpong Alam Sutera memberikan promo menarik untuk liburan keluarga yang bertema Family & Co,” tambahnya.

Dengan melakukan reservasi melalui situs resmi Mercure Serpong Alam Sutera, Anda mendapat diskon 50 persen untuk pemesanan kamar ke- 2.**Baca juga: Tampil Dengan Interior Baru, Fame Hotel Gading Serpong Tawarkan Promo Menarik.

Jadi tunggu apalagi, segera ajak buah hati Anda dan dapatkan penawaran terbaik dari Mercure Serpong Alam Sutera. (fit)




Tampil Dengan Interior Baru, Fame Hotel Gading Serpong Tawarkan Promo Menarik

kabar6.com

Kabar6–Saat ini Fame Hotel Gading Serpong Tangerang tampil dengan wajah baru. Tampilan interior ruangan sungguh kreatif ditambah sentuhan warna yang sejuk dipandang mata.

Public Relations Fame Hotel Gading Serpong, Cyntia mengatakan, Fame Hotel tampil dengan all new design. Yang dilengkapi dengan headboards bergambar artis-artis pilihan yang terkenal pada era-nya.

Begitu pula dengan furnisnya (kasur), dengan sentuhan kasur terbaru yang dapat menyerap guncangan saat tidur untuk meningkatkan kenyamanan para tamu hotel.

Bagi Anda yang berminat menginap di hotel dengan fasilitas lengkap ini, bisa mendapatkan harga special melalui promosi All Brand new Room dengan banderol mulai Rp403 ribuan net per kamar per malam termasuk sarapan untuk dua orang.

“Disamping itu, Fame Hotel juga menawarkan kepada para tamu hotel untuk berfoto di dalam Brand New Room dan mempostingnya lewat media social Instagram,” kata Cyntia di siaran persnya, Jumat (6/7/2018).

Akan mendapatkan kesempatan untuk bermain Wheel of Fame dengan hadiah menginap satu malam di Group Fame Hotel termasuk di Batam dan Bali. Menarik bukan**Baca juga: Partisipasi MEA, Hotel Santika Premiere ICE BSD Gandeng IULI.

Minat untuk menginap di Fame Hotel Gading Serpong? Silahkan datang langsung dan dapatkan promosi All Brand New Room dengan harga terjangkau. Di tunggu ya.(fit)




Partisipasi MEA, Hotel Santika Premiere ICE BSD Gandeng IULI

kabar6.com

Kabar6-Meningkatnya industri pariwisata di Asia Tenggara mendorong pertumbuhan unit usaha properti seperti hotel dan apartment di negara-negara yang tergabung dalam Association of Southeast Asian Nations (ASEAN).

Sejak mulai diberlakukannya era pasar bebas ASEAN atau dikenal dengan istilah Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada tahun 2016, hal ini memberikan peluang bagi kemajuan industri pariwisata sekaligus tantangan besar bagi pelaku sektor pariwisata di tengah persaingan.

Berpartisipasi di era MEA, Hotel Santika Premiere ICE – BSD City Tangerang bekerja sama dengan International University Liaison Indonesia (IULI).

Yaitu universitas internasional yang beroperasi di Indonesia sebagai mitra dari European University Consortium (EUC) dalam program studi Hotel and Tourism Management.

Nota kesepahaman (Memorandum of Understanding) ditandatangani oleh General Manager Hotel Santika Premiere ICE – BSD City, Braddy Attaka Tamba (Masa menjabat 2015 – 2017) dan Dr. Ir. Tutuko Prajogo, MSMfgE selaku Rektor IULI sejak 28 Maret 2016 lalu di Hotel Santika Premiere ICE – BSD City lalu.

Di Hotel Santika Premiere ICE – BSD City, mahasiswa IULI dapat belajar dan mempraktikan materi yang telah didapat selama perkuliahan.

Hotel Santika Premiere ICE – BSD City menyediakan fasilitas penunjang yang dapat digunakan mahasiswa untuk kegiatan praktik.

Disamping itu, pengajar professional IULI juga memberikan edukasi kepada karyawan Hotel Santika Premiere ICE – BSD City terkait dengan program Hotel and Toursim Management yang telah rutin diseleggarakan setiap minggu.

Juga memberikan kesempatan bagi karyawan hotel untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang Strata 1 dengan mengikuti kelas eksekutif yang memang disiapkan bagi Mahasiswa yang ingin kuliah sambil bekerja.**Baca juga: Lippo Akuisisi Rumah Sakit di Shanghai China.

“Dengan adanya kerjasama ini, diharapkan dapat membina dan menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) pariwisata berkualitas yang siap bersaing hadapi MEA berstandard internasional,” kata Riana Mega, Assistant Public Relations Manager disiaran persnya, Rabu (4/7/2018).(fit)




Abon Ikan Nila Ini Rasanya Maknyus Tenan

kabar6.com

Kabar6–Bagi Anda yang suka dengan abon, jangan lewatkan abon ikan nila tanpa MSG dengan citarasa gurih dan nikmat ini.

Pengelola usaha abon ikan nila, Maizidah menuturkan, ikan nila hasil budidaya diolah bersama rekan-rekan mantan buruh di luar negeri dan tergabung dalam kelompok dengan nama Serikat Buruh Migran Wonosobo Jawa Tengah.

“Salahsatu hasil kreatifitas kita di Serikat Buruh Migran Wonosobo ini adalah abon ikan nila yang semuanya di kelola di kelompok ini,” kata Maizidah di gerainya kawasan BSD Tangerang Selatan (Tangsel), Rabu (4/7/2018).

Untuk menjadikan olahan ikan nila menjadi abon, diberi tambahan gula, garam dan bumbu-bumbu pendukung lainnya. Lalu ditempatkan pada kemasan menarik dan layak untuk dijual.**Baca juga: Segarnya Seporsi Sop Konro di Kedai Mak Tuti.

“Abon ikan nila dengan tagline ‘soal rasa kita raja’ itu kita jual di angka Rp75 ribu per 250 gramnya. Harga tersebut sesuai dengan citarasa ikan nilanya yang gurih dan sangat menonjol,” terangnya.(fit)




Segarnya Seporsi Sop Konro di Kedai Mak Tuti

kabar6.com

Kabar6–Menu kuliner satu ini cukup popular di telinga, dari porsinya yang besar hingga citarasanya yang mantap sungguh menggugah rasa. Apalagi kalau bukan sop konro ala Kedai Mak Tuti.

Kedai kuliner khas Makasar ini terletak di Foodcourt ITC BSD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang menyajikan aneka menu kuliner Makasar dengan citarasa lezat dan gurih.

Salahsatu andalan gerai itu adalah sop konro. Menu sop konro ini kerap membuat lidah berdendang. Kuahnya yang gurih dan hangat, sangat klop disantap bersama nasi hangat ataupun buras.

Kuah konro berwarna kecoklatan merupakan perpaduan citarasa rempah yang strong. Semilir terasa rasa cengkeh dan pala dengan aroma nikmat yang begitu kuat.

Daging yang menempel di tulang begitu mudah untuk dilepaskan sehingga penasaran untuk icip-icip menu khas Makasar langsung terpuaskan.**Baca juga: Upgrade Kreativitas Anak Dengan Nobie Ronche.

“Kedai Mak Tuti ini merupakan perwujudan cinta kami terhadap kuliner khas kampung halaman,” kata Tuti sang owner, Selasa (3/7/2018).(fit)