oleh

Cara Sehat Tahan Lapar & Dahaga Selama Puasa Ramadan

image_pdfimage_print

Kabar6-Selain mengontrol emosi, harus diakui bahwa salah satu tantangan terberat yang harus dihadapi saat menjalankan ibadah puasa adalah menahan lapar dan dahaga. Terlebih bagi Anda yang bekerja di luar ruangan.

Lantas, bagaimana agar puasa tetap lancar? Melansir Womantalk, ini cara sehat tahan lapar dan dahaga selama puasa:

1. Pilih menu sahur yang tepat
Pilih menu yang padat gizi dan tidak terlalu cepat dicerna. Saat sahur Anda bisa mengonsumsi makanan yang kaya karbohidrat seperti bubur ayam, oatmeal, dan ubi jalar.

2. Penuhi kebutuhan cairan
Pastikan Anda mengonsumsi banyak air putih. Minum dua gelas air putih saat sahur, dua gelas saat berbuka, dan empat gelas di malam hari. Kebutuhan cairan setiap orang memang berbeda-beda, tetapi idealnya kebutuhan cairan setiap orang minimal delapan gelas setiap hari.

3. Konsumsi madu & kurma
Selama bulan puasa, madu dan kurma menjadi makanan manis yang direkomendasikan untuk dikonsumsi. Selain itu, madu juga dipercaya bisa membantu gula darah tetap stabil saat puasa dan menjaga sistem imun tubuh.

4. Tidur cukup & berkualitas
Hindari tidur terlalu malam saat puasa, karena Anda harus bangun pagi untuk menjalani sahur. Selain itu, pastikan Anda memanfaatkan jam makan siang untuk tidur siang beberapa saat agar tubuh tetap produktif selama puasa.

5. Kerjakan sesuatu
Bila sedang libur dan tidak beraktivitas, pastikan Anda mengerjakan sesuatu. Misalnya melakukan hobi yang Anda sukai. Dengan melakukan hal-hal yang kita sukai, maka kita pun jadi lebih bersemangat untuk puasa.

6. Lakukan olahraga ringan
Meski sedang puasa, pastikan tubuh kita tetap aktif bergerak. Anda bisa melakukan gerakan yang santai, seperti jalan pagi atau sore ketika udara masih segar di sekitar rumah. Selain itu, Anda juga bisa melakukan yoga di rumah sebelum tidur dan saat sahur. ** Baca juga: Haruskan Kita Minum 8 Gelas Sehari?

Pastikan tubuh tetap sehat dan bugar selama berpuasa.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email