oleh

Cap Badak, Larutan Penyegar Cegah Panas Dalam

image_pdfimage_print

Kabar6-Minuman kesehatan kini banyak diproduksi. Satu satunya adalah larutan penyegar Cap Badak, yang diproduksi PT Sinde Budi Sentosa.

Minuman kesehatan yang sudah mengantongi uji lab UKAS Quality Management Reg. No. 059A, UKAS Food Safety Management Reg. No. 059, ISO 9001:2008, ISO 2200:2005 dan sertifikasi halal ini, kiranya cukup  mampu bersaing di pasaran.

“Larutan penyegar Cap Badak terbuat dari tanaman herbal. Dan, sangat baik untuk kesehatan. Khususnya mencegah panas dalam, sariawan dan sakit tenggorokan,” tutur Chan Kwok Piauw, Product Manager PT Sinde Budi Sentosa, saat disambangi Kabar6.com.

Selain memproduksi larutan penyegar, PT Sinde Budi Sentosa juga telah mengeluarkan minuman kaleng untuk mengobati masuk angin, yakni TEANGIN

“Dalam waktu dekat kami juga akan meluncurkan inovasi baru larutan penyegar khusus anak-anak dengan kemasan Dora Emon, namanya LASEGAR ESPE,” kata Chan Kwok Piauw lagi.

Meski memiliki komposisi yang sama dengan larutan Cap Badak, LASEGAR ESPE ini memiliki kemasan lebih kecil, karena disesuaikan dengan dosis untuk anak-anak. **Baca juga: Cek Kesehatan Cuma-Cuma di Stand Dinkes Tangsel.

“Untuk pemasaran Tangerang dan sekitarnya, Cap Badak terus mengalami peningkatan yang signifikan,” ujar Chan.(asri)

 

Print Friendly, PDF & Email