oleh

Canangkan Penataan Taman Kota 1, Ini Spot Perubahan Bangunan Versi DLH Tangsel

image_pdfimage_print

Kabar6-Rencana penataan Taman Kota 1 BSD, Jalan Letnan Jendral Sutopo, Lengkong Gudang Timur, kecamatan Serpong, Tangsel, memiliki pagu anggaran perubahan yang cukup fantastis.

Nilai Rp4,7 milliar yang bersumber dari APBD tersebut akan dipergunakan untuk peningkatan fungsi ruang terbuka hijau sebagai fasilitas umum.

Dinas Lingkungan Hidup kota Tangsel-pun sudah melayangkan surat pemberitahuan kepada para pedagang ataupun pengunjung terkait rencana pembangunan yang nantinya akan menutup sementara hingga Desember 2019 nanti.

Pengawas pekerjaan pertamanan pada Dinas Lingkungan Hidup Tangsel, Achmad Rifqi kepada Kabar6.com mengatakan, nantinya perubahan Taman Kota 1 terdiri dari tempat pedagang dan juga pagar.

“Besaran pagunya nanti akan diperuntukkan bangunan kontruksi, jogging track, dan pagar pembatas. Kita akan mempercantik saja, dan menambah adanya areal khusus sepeda BMX, dan panggungnya kita bikin supaya lebih enak,” ucap Rifqi, Senin (2/9/2019)

Ia menambahkan, untuk para pedagang telah di siapkan rekayasa pengunjung, agar para pengunjung Taman Kota 1 itu mau berkeliling di lokasi jogging track.

“Kami juga sudah menyiapkan spot-spot untuk para pedagang secara terpisah pisah. Kami ingin, pengunjung tersebut akan terus berputar dan dapat beristirahat untuk minum dimanapun yang mereka suka, intinya yang saat ini di gunakan oleh pedagang di pintu utama, besok akan berubah di dalam. Tidak di tempat itu lagi,” tambah Rifqi.

Sementara, untuk bagian depan pagar Taman Kota, dan bagian belakang batas sungai tersebut hanya bersifat eksisting saja. Termasuk lahan parkir, analisa tapak.

Hal senada juga terlontar dari Ketua Paguyuban Pedagang Taman Kota 1, Lie Daryanto. Ia menyambut baik pembangunan yang direncanakan Pemerintah Daerah.

**Baca juga: Sah, Mursinah Kasatpol PP dan Deden Kadis Koperasi di Tangsel.

Dan pihaknya juga akan turut ambil bagian dalam pembangunan tersebut, agar kontraktor pemenangnya memakai bahan material yang sesuai.

“Kami disini sangat mendukung, dan kami akan membantu agar pembangunan itu berjalan sesuai yang di rencanakan. Tempat ini sudah menjadi rumah kedua kami, jauh sebelum adanya pemerintah Tangsel. Setidaknya, kami akan terus membantu jika pemda ingin mempercantiknya,” kata Lie.(adt)

Print Friendly, PDF & Email