oleh

Camat Serpong: Penertiban Warem Alang-alang Pakai Cara Persuasif

image_pdfimage_print
Cafe penyedia wanita nakal di Pondok Kacang Timur dibongkar beberapa waktu lalu.(yud)

Kabar6-Pihak Kecamatan Serpong akan melakukan pendekatan persuasif kepada pemilik Warung Remang-remang (Warem) yang berada di kawasan Alang-alang, Kelurahan Buaran, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Camat Serpong Mursinah mengatakan, pendekatan persuasif dimaksud, yakni dengan memanggil para pemilik secara pribadi, agar mau membongkar Waremnya secara sukarela.

“Kami akan memanggil para pemilik Warem yang rata-rata adalah warga setempat dan juga pemilik lahan yang menyewakan lahan sehingga mereka tahu kalau kami tengah melakukan sosialisasi terkait pembongkaran kawasan alang-alang, seperti di Kalijodo,” terang mantan Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Ciputat Timur ini ketika ditemui Kabar6.com di Kelurahan Buaran, Senin (21/3/2016). **Baca juga: Tahun Ini Dua Kawasan Bisnis Mesum di Tangsel Dibongkar.

Mantan Lurah Pondok Ranji, Kecamatan Ciptim ini menyatakan, dalam rapat sosialisasi pembokaran Warem Alang-alang di Buaran telah disepakati, yaitu dilakukan pemetaan dan identifikasi lokasi dan pemilik Warem akan diberikan surat peringatan terlebih dahulu serta bila membandel akan dieksekusi. **Baca juga: DPRD Tangsel Minta Parkir On Street Dikembalikan ke Off Street.

“Wanita penghibur di Warem Alang-alang yang mencapai 150 orang itu merupakan warga luar kota pemekaran dari Kabupaten Tangerang ini dan diharapkan dengan adanya sosialisasi ini, para wanita penjaja cinta itu beralih profesi atau kembali ke kampung halamannya masing-masing,” tegas Mursinah lagi.(ard)

Print Friendly, PDF & Email