oleh

Buruh Libur, PT Indah Kiat Pulp And Paper Serang Kebakaran

image_pdfimage_print

Kabar6-PT Indah Kiat Pulp and Paper  yang berada di Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, terbakar pada Minggu malam, 05 Februari 2023. Api mulai terlihat sekitar pukul 18.10 WIB dan berhasil dipadamkan sekitar pukul 20.30 WIB. Penyebab pasti kebakaran hingga kini masih diselidiki petugas kepolisian.

“Belum diketahui, tiba-tiba ada asap ngebul aja,” ujar Kapolsek Kragilan, Kompol Firman Al Hamid, Senin (06/02/2023).

Api membakar area produksi dan menjalar hingga ke Lantai 3. Beruntung dalam kejadian itu, tidak menimbulkan korban jiwa.

**Baca Juga: Kisah Salwa Nabila, Santri Tunanetra yang Ingin Banggakan Orang Tua dengan Menghafal Al-Qur’an

Lantaran kala api berkobar, kondisi lokasi sedang sepi dari pegawai, lantaran sedang libur kerja.

“Situasi sepi karena libur, hanya beberapa karyawan yang kerja di sekitar TKP,” terangnya.

Kebakaran itu pertama kali diketahui petugas keamanan PT Indah Kiat Pulp and Paper yang kemudian melaporkan ke petugas pemadam kebakaran perusahaan. Kondisi kantor yang terbakar masih berantakan.

“Security langsung menginformasikan ke petugas Damkar PT.Indah Kiat,” jelasnya.(Dhi)

Print Friendly, PDF & Email