oleh

Bupati Tangerang Launching E-reporting

image_pdfimage_print

Kabar6-Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, melaunching E-reporting di Ruang Wareng, Gedung Bupati Tangerang, Jumat (4/12/2015).

 

“Sistem E-reporting ini merupakan bagian dan penyempurnaan dari program unggulan Pemkab Tangerang yakni, E-government. Tujuannya untuk keterbukaan informasi bagi masyarakat terkait kinerja SKPD di Pemkab Tangerang, begitupun dengan penyerapan anggaran,” ungkap Bupati Zaki.

 

Meski demikian, Bupati menyebut dari keseluruhan informasi, ada yang dibedakan baik yang internal maupun yang umum.

 

“Tidak semua informasi diperlihatkan secara umum dan untuk launching pertama ini, baru beberapa SKPD yang memang menginput datanya seperti, Dinas Cipta Karya dan Dinas Bina Marga Pengairan namun, realisasi untuk keseluruhan dipastikan pada tahun 2016 baik SKPD atau Kecamatan sudah memakai sistem E-Reporting dan di tahun 2017 sistem ini akan lebih mendetail,” papar Zaki.

 

Sementara itu, Kepala Dinas Komuninikasi dan Informasi Kabupaten Tangerang, Soma Atmaja, mengatakan nantinya sistem tersebut akan terhubung dengan Dinskominfo yang akan memudahkan publik untuk mengetahui segala informasi. ** Baca juga: Oknum PNS Kota Tangerang Dilaporkan ke Polisi

 

“Sebelumnya sistem ini sudah di sosialisasikan dan kini, sudah dilaunching yang tentu diharapkan akan memudahkan karena, sebelumnya website SKPD berdiri sendiri-sendiri namun dengan adanya E-reporting, seluruh website SKPD akan terkoneksi dengan kami yang lebih memudahkan dengan cukup membuka satu website yang berisi seluruh data SKPD,” terangnya.

 

Launching tersebut dihadiri seluruh SKPD dan Kecamatan se-Kabupaten Tangerang.(shy)

Print Friendly, PDF & Email