oleh

Bupati Lebak: Jaga Hasil Pembangunan TMMD

image_pdfimage_print

Kabar6-Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya meminta masyarakat untuk menjaga pembangunan yang dilakukan di wilayahnya. Salah satunya, hasil pembangunan program TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) yang tahun ini dilakukan di Kecamatan Cileles.

“Ada TMMD masyarakat harus guyub bersama-sama mendukung dan berterima kasih kepada TNI yang sudah mau membantu kita,” kata Iti seusai upacara pembukaan TMMD ke-106, di Cileles, Rabu (2/10/2019).

Pasalnya kata Iti, hasil pembangunan TMMD akan dinikmati oleh masyarakat bukan oleh TNI.

“TNI setelah melaksanakan TMMD akan kembali ke kesatuannya kembali menjaga NKRI. Yang merasakannya ya masyarakat, makanya hasil pembangunannya harus dijaga dipelihara,” pesan Iti.

Sementara itu, Danrem 064/MY Kolonel Inf. Windiyatno mengatakan, pembangunan jalan yang menjadi salah satu sasaran TMMD merupakan hasil evaluasi pantauan.

“Berdasarkan evaluasi kami mana yang lebih utama. Ternyata di sini ada salah satu kampung yang terisolir. Kalau (anak-anak) sekolah harus menembus hutan karet dan melingkarnya terlalu jauh, maka dari itu kami putuskan untuk melaksanakan TMMD di sini,” katanya.

Windiyatno berharap, dengan pembangunan jalan yang menghubungkan Desa Cipadang-Pasindangan membuka akses warga yang terisolir.

**Baca juga: Dandim Lebak Pastikan Persiapan TMMD Berjalan Baik.

“Masyarakat bisa beraktivitas dengan masyarakat lain, khususnya anak-anak sekolah yang tadinya memutar bisa lebih singkat sekarang, dan tidak kalah penting hasil bumi bisa terjual dengan ongkos yang lebih murah,” paparnya.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email