oleh

Bukan Makanan, Pelayan Restoran Cepat Saji di AS Malah Beri Sekantong Uang Tunai pada Pelanggan

image_pdfimage_print

Kabar6-Seorang pelanggan sebuah restoran siap saji di Indiana, Amerika Serikat (AS), yang diidentifikasi sebagai Josiah Vargas, menerima uang tunai ribuan dolar saat memesan sosis McMuffin.

Kantong berisi uang tunai itu diberikan ketika Vargas mengambil makanan pesanannya. Melansir Today, dalam video yang diunggah ke akun TikTok, Vargas terlihat menarik kantong plastik kecil berisi uang tunai dari kantong makanan restoran siap saji itu. “Apa ini? Mengapa mereka melakukan ini?” tanya Vargas dalam tadi.

Pria itu kemudian bertanya-tanya apa yang harus dia lakukan dengan kantong uang itu. “Kenapa kalian melakukan ini padaku? Kamu tahu seberapa besar aku menginginkan uang ini?” ujar Vargas.

Meskipun mengaku tergoda untuk menyimpannya, Vargas berjalan kembali ke arah restoran siap saji itu untuk mengembalikan uangnya. Vargas mengaku, mengembalikan uang itu tersebut karena dia adalah ‘orang baik’.

Masih dalam video yang diunggah, pegawai restoran siap saji terdengar mengungkapkan rasa terima kasih dan kelegaan mereka ketika Vargas mengembalikan uangnya.

“Ya Tuhan, lihat itu,” kata seorang karyawan. Aku benar-benar ingin memelukmu.” ** Baca juga: Cuevas Asal Spanyol Dijuluki ‘Pastor Tinder’, Sukses Jodohkan 270 Pasangan Tanpa Perceraian

Vargas kemudian berjalan keluar toko dan berkata bahwa para karyawan menangis saat mereka memeluknya dan berterima kasih padanya.

Vargas mengatakan, karyawan menghadiahinya karena mengembalikan uang tunai dengan memberinya US$200 dan makanan dari restoran tadi gratis selama sebulan.

“Berbuat baik, semuanya,” ujar Vargas.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email