oleh

BPBD Lebak Kasih Saran soal Catin Diminta Sedekah Bibit Pohon saat Daftar Nikah

image_pdfimage_print

Kabar6-Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Lebak mengimbau kepada para calon pengantin (Catin) untuk bersedekah dengan membawa tiga bibit pohon saat akan mendaftar nikah.

Kemenag mengatakan bahwa imbauan tersebut bagian dari upaya mengajak masyarakat untuk ikut peduli terhadap lingkungan, terutama dalam mencegah banjir dan longsor. Tidak ada kewajiban dalam imbauan tersebut.

Kepala BPBD Lebak Febby Rizki Pratama punya saran kepada catin yang memang mau membawa bibit pohon saat mengurus pendaftaran nikah di KUA.

“Saran saya kalau memang mau, pepohonannya jenis tanama keras yang fungsinya bisa mencegah banjir dan longsor. Bisa juga vetiver atau akar wangi yang juga punya manfaat baik untuk lingkungan,” terang Febby kepada Kabar6.com, Rabu (26/1/2022).

Selain pemilihan jenis tanaman yang dapat membantu memperkuat struktur tanah, Febby berharap lokasi penanaman bibit pohon memang di lokasi yang memang masuk dalam kategori rawan pergerakan tanah dan longsor atau di lahan miring.

**Baca juga:Verifikasi 282 Rumah di Lebak Terdampak Gempa, 67 di Antaranya Tak Masuk Kriteria

**Cek Youtube:Saksikan Podcast 5W1H, Edisi Ramai-ramai Isu Kota Tangerang Tengah

Dia menyebut, dari 28 kecamatan di Lebak, terdapat 16 kecamatan yang merupakan wilayah rawan terjadi longsor.

“Jenis tanaman-tanaman keras atau juga vetiver ini bisa mencegah itu, salah satunya seperti yang ditanam di wilayah Lebakgedong,” katanya.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email