oleh

Besok, Ratusan Aktivis Geruduk Kejari Tigaraksa

image_pdfimage_print

Kabar6-Aktivis Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Tangerang Raya Menggugat (Almastram), bakal menggeruduk kantor Kejaksaan Negeri Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Rabu (4/9/2013) besok.

Dalam aksi unjuk rasa tersebut, Almastram rencananya akan mengerahkan ratusan massa dari sejumlah lembaga Non Government Organization (NGO) yang ada di wilayah itu.

“Besok, kami akan gelar aksi damai di depan kantor Kejari Tigaraksa. Ada ratusan massa yang akan kami kerahkan,” ungkap salah satu Koordinator Almastram, Junaedi Rusli, kepada Kabar6.com, Selasa (3/9/2013).

Junaedi mengatakan, pihaknya mengaku sudah melaporkan rencana aksi tersebut kepada Kepolisian Resort Kota (Polresta) Kabupaten Tangerang.

“Izin aksi dari Polres setempat sudah kami kantongi. Dan, persiapan lainnya sudah matang,” ujarnya.

Adapun agenda aksi kata dia, menuntut pencopotan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tigaraksa, Maju Ambarita.

Pasalnya, orang nomor satu di Kejari Tigaraksa ini dinilai tidak profesional dan tidak mampu menjalankan tugasnya di kota seribu industri ini.

“Kami, akan mendesak pencopotan Kajari Tigaraksa, Maju Ambarita karena dia tidak profesional menjalankan tugasnya. Dalam penanganan perkara korupsi juga banyak tebang pilih,” tandasnya.

Sementara itu, Kapolresta Kabupaten Tangerang, Kombespol Irfing Jaya, menjelaskan, dirinya mengaku surat ijin aksi demonstrasi dari Almastram tersebut sudah masuk di lembaga yang dipimpinnya.

“Rencananya demo akan digelar oleh 100 orang pada Rabu tanggal 04 Agustus 2013 pukul 09.00 WIB,” tulis Kapolres Irfing dalam pesan singkat yang dikirim ke Kabar6.com.

Irfing menambahkan, dia berharap aksi unjuk rasa yang dilakukan ratusan aktivis itu berjalan tertib serta tidak anarkis.

“Ya agar unras denga tertib, sopan dan tidak mengganggu masyarakat yang sedang aktivitas serta jangan sampai anarkis,” pintanya.(din)

 

Print Friendly, PDF & Email