oleh

Besok Kantor Uji KIR Tangsel Kembali Beroperasi Setelah 2 Hari Ditutup

image_pdfimage_print

Kabar6-Kantoe Uji Kendaraan Bermotor (KIR) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) akan kembali beroperasi setelah ditutup selama 2 hari pada hari Senin dan Selasa.

Kantor Uji KIR Kota Tangsel sendiri ditutup karena adanya karyawan yang positif Covid-19.

Kepala Tata Usaha pada Unit Pelaksana Teknia (UPT) Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) Kota Tangsel, Heria Cahya Kusuma menerangkan, saat ini kantor KIR sudah dilakukan sterilisasi dengan penyemprotan disinfektan.

Menurutnya, saat dibuka esok hari pelayanan dilakukan dari pukul 08.00 hingga 15.00 WIB, dengan kapasitas dibatasi hanya 50 persen saja.

“Biasanya kita melayani seratus tiga puluh kendaraan yang akan uji kir. Mulai esok kita batasi setengahnya,” ujarnya kepada wartawan, Selasa (15/2/2022).

**Baca juga: Tak Kuat Menanjak, Truk Hebel Muatan 10 Ton Terguling di Serpong

**Cek Youtube: Pedes! Bahas Rencana Pemekaran Tangerang Utara

Hal tersebut dilakukan sebagai upaya mencegah kerumunan dan penyebaran Covid-19 di Kantor Uji Kir meski sudah disterilkan menurutnya.

“Kami lakukan agar tidak terjadi kerumunan ya di Kantor Kir ini dan tidak ada kembali yang terpapar di lingkungan kami ini,” tutupnya.(eka)

Print Friendly, PDF & Email