oleh

Beredar Alas Sepatu Berlafadz Allah, Polresta Tangerang Sidak Pabrik Sepatu Nike

image_pdfimage_print

Kabar6-Kepolisian Resort Kota Tangerang lakukan inspeksi mendadak ke Pabrik Adis yang merupakan pembuat sepatu ternama di wilayah Balaraja KabupatenTangerang.

Hal ini dilakukan polisi guna menindaklanjuti kebenaran alas sepatu ternama yang menyerupai lafadz Allah yang sedang viral di media sosial, Rabu (6/2/2019).

Saat sidak, Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sabilul Alif, berkeliling untuk memeriksa satu persatu berbagai jenis alas sepatu yang diduga diproduksi oleh perusahaan tersebut.

Menanggapi beredarnya alas sepatu berlafadz Allah, Kapolresta Tangerang memastikan alas sepatu dengan tipe dan jenis yang sedang viral itu tak diproduksi di Tangerang.

“Petugas kepolisian akan terus melakukan operasi pemeriksaan di setiap toko sepatu yang disinyalir menjual sepatu menyerupai lafadz Allah,” tegas Sabilul Alif.

Sementara menurut manager PT Adis, Sandi Witomo menuturkan, pihaknya tidak memproduksi alas sepatu menyerupai lafadz Allah seperti yang sedang viral di media sosial.

“Kami tidak memproduksi alas sepatu seperti yang sedang viral itu,” pungkasnya.

**Baca juga: Icip Bubur Sumsum Mas Gepeng di Curug, Rasanya Segar Harganya Murah.

Meskipun tidak ditemukan adanya indikasi alas sepatu menyerupai lafadz Allah yang sedang viral di media social. Namun pihak kepolisian mengimbau jika masyarakat menemukan alas sepatu seperti yang diviralkan, harap segera melaporkannya ke pihak berwajib. (rani/oke)

Print Friendly, PDF & Email