oleh

Benarkah Saat Musim Panas Ukuran Mr P Bertambah Besar?

image_pdfimage_print

Kabar6-Hingga kini tidak sedikit orang yang beranggapan bahwa semakin tinggi suhu udara, maka tingkat hormon pun semakin memuncak. Dan hal ini kemudian dikaitkan dengan pembesaran Mr. P secara tidak langsung. Benarkah anggapan tersebut?

Landon W. Trost, MD, seorang ahli urologi dari Mayo Clinic di Rochester, Minnesota, melansir Okezone menjelaskan, dirinya tidak memiliki bukti konklusif untuk pertanyaan ini. Ditekankan, fluktuasi Mr.P jika dilihat dari musim bukanlah subjek di mana orang tertarik untuk menelitinya, tapi jika ingin jawaban, semua itu subjektif.

“Meski ada kemungkinan di sana, tapi saya rasa itu tidak hanya bicara mengenai ukuran, tetapi nagaimana ereksi yang terjadi di musim panas ini,” kata Trost.

Diketahui, ereksi berkaitan erat bukan hanya pada musim, tetapi juga saraf yang sama, yang mengontrol semua fungsi otomatis, seperti bernapas dan detak jantung, pun melebarkan pupil. Semua itu berhubungan erat dengan bagaimana ereksi terjadi

“Ini adalah sistem saraf otonom dan memiliki dua keadaan dasar, melawan atau terbang (sistem simpatis), dan beristirahat dan mencerna (sistem parasimpatik),” tambah Trost.

Sistem simpatik adalah semacam anti-ereksi untuk sebagian besar. Sebaliknya, ereksi terjadi di sistem parasimpatik. “Itu saat Anda tidak berada di bawah ancaman apa pun, tidak ada bahaya di sekitar Anda, dan tubuh memprioritaskan sistem lain seperti pencernaan dan fungsi seksual,” urai Trost.

Semuanya sangat intuitif, rileksasi menyalakan getaran seksi, sementara stres membunuh suasana hati. Seperti halnya suhu dingin yang mengejutkan, yang kadang kala membuat Mr P mengkerut atau bagian tubuh lainnya juga, sedangkan musim panas yang lembut biasanya akan melebarkan pembuluh darah. Itu berarti peningkatan aliran darah di musim panas yang akhirnya dapat mendorong ereksi lebih maksimal.

“Secara teoritis konsep ini benar. Saat musim panas, aliran darah meningkat dan itu kenapa ereksi lebih mudah terjadi. Ya, sekali pun Mr. P Anda berukuran biasa saja,” sambung Trost.
** Baca juga: Kenali 3 Pola Pikir yang Jadi Penyebab Stres

Trost melanjutkan, beberapa faktor lain mungkin berkontribusi pada kemungkinan adanya ‘Mr.P musim panas’ ini. Untuk Anda yang cenderung lebih aktif di musim panas ini, banyak olahraga akan memengaruhi kualitas ereksi. ** Baca juga: Europixpro Door, Produk Anak Negeri Berkualitas Dunia

Selain itu, suasana hati seseorang mungkin lebih baik di musim panas daripada di musim dingin, meskipun beberapa orang mengalami gangguan afektif musiman khususnya di musim panas, dan ketika suasana hati membaik, libido meningkat, dan kondisi ini juga dapat memaksimalkan ‘ketegangan’ Mr P.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email