oleh

Begini Tuntutan Mahasiswa Demo di Kantor DPRD Kabupaten Tangerang

image_pdfimage_print

Kabar6-Puluhan Mahasiswa tergabung dalam Forum Mahasiswa Tangerang Bersatu (Forum Mantab) berunjuk rasa di Depan DPRD Kabupaten Tangerang, Rabu (20/2/2019).

Kordinator Aksi, Ade Kurniawan mengatakan, mendesak Badan Kehormatan Dewan (BKD) agar menindak tegas kepada anggota yang tidak hadir dan juga menuntut DPRD agar dapat menyampaikan hasil kinerjanya melalui media massa maupun media sosial.

“Mahasiswa Tangerang Bersatu menuntut kepada BKD agar menindak tegas dan dapat memberikan sanksi kepada anggota yang tidak hadir,” ujar Ade

Dalam aksi tersebut Forum Mantab membawa ‘Kranda Mayat’ sebagai keluh kesahnya Mahasiswa sebagai simbol matinya terhadap kinerja DPRD Kabupaten Tangerang.

Aksi itu juga ada beberapa tuntutan dari Forum Mantab diantaranya yakni mempertanyakan mengapa Rapat Paripurna pada saat penetapan Validasi Jumlah Penduduk Kabupaten Tangerang Senin (11/2/2019) beberapa waktu yang lalu.

Menuntut kepada Pimpinan DPRD agar menyampaikan ke Publik baik media massa maupun media sosial daftar hadir Paripurna dan hasilnya kinerjanya kemasyarakat hingga menuntut pimpinan DPRD atas hasil Kunjungan Kerjanya ke Bali pada Kamis (14/2/2019) lalu.**Baca juga: Tuntut Sertifikat, Ratusan Warga Geruduk Kantor Pemasaran Perumahan Bumi Indah.

Dalam aksi itu juga Forum Mantab juga diterima untuk beraudiensi oleh beberapa Pimpinan anggota dewan Ketua DPRD Sumardi, Wakil Ketua DPRD Dedi Sutardi, dan Nazril Fikri, Wakil Ketua BKD Ahmad Supriyadi dan beberapa anggota lainnya.(Oke)

Print Friendly, PDF & Email