oleh

Begini Rencana Jokowi Untuk Pelabuhan Merak

image_pdfimage_print

Kabar6-Presiden Joko Widodo berencana memperbaiki Pelabuhan Merak di Cilegon, Banten, agar mampu melayani penumpang hingga 100 tahun kedepan.

Demikian dikatakan Jokowi, saat bertandang ke Pelabuhan Merak, Selasa (25/11/2014). “Kita ingin liat masalah-masalah dan solusi untuk pengemebangan lima puluh tahun hingga seratus tahun ke depan seperti apa, ini yang harus dipikirkan,” kata Jokowi.

Jokowi yang hadir didampingi ibu negara Iriani, mengaku tidak ingin aktifitas di pelabuhan ini manajemennya tidak baik. Karena itu akan mempengaruhi manajemen distribusi logistik dari Jawa maupun ke Sumatera.

“Karena apapun? Ini adalah gerbangnya Jawa ke Sumatera dan Sumatera ke Jawa,” tegasnya.

Jokowi juga berencana membangun zonasi industri di daerah dekat pelabuhan. Langkah itu guna membangun program Poros maritim yang telah digagas. “Kehadiran industri akan menciptakan lapangan pekerjaan,” kata

Ya, dalam kesempatan itu, Jokowi juga meninjau pelayanan ticketing di Pelabuhan Merak dan gang way, jembatan yang menghubungkan antara pelabuhan menuju kapal. **Baca juga: U-Turn di MH Thamrin Kepentingan Transmart?

Jokowi sendiri menyebrang ke Lampung menggunakan kapal Port Link III ditemani oleh tiga menterinya dan petinggi tanah Jawara, yaitu Ignasius Jonan (menhub), Rini M Soemarno (Meneg BUMN), Basuki Hadimuljono (Men PU), Rano karno (Plt Banten), Brigjen Pol M.Zulkarnaen (Kapolda Banten), Asep Rakhmatullah (Ketua DPRD Banten), Muhammad Ridho Ficardo (Gubernur Lampung), dan Iman Ariyadi (Walikota Cilegon).(tmn/din)

Print Friendly, PDF & Email