oleh

Bawaslu Tangsel Salurkan Bantuan Logistik di Kecamatan Sumur

image_pdfimage_print

Kabar6-Bantuan logistik untuk para korban bencana tsunami Selat Sunda di Provinsi Banten, terus berdatangan. Bencana alam yang terjadi pada Sabtu malam kemarin itu menyebabkan ratusan orang meninggal dunia serta ribuan warga luka-luka dan bangunan rusak parah.

Ketua Bawaslu Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Muhamad Acep mengungkapkan, titik lokasi terdampak bencana yang baru saja disambanginya di Kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang. Penyaluran bantuan logistik dari lembaganya dihimpum dari tingkat Panwascam.

“Semoga bantuan yang sudah disalurkan dapat bermanfaat bagi warga korban terdampak bencana,” ungkapnya saat dikonfirmasi kabar6.com, Selasa (25/12/2018).

Acep menyebutkan, bantuan logistik yang disalurkan antara lain, 551 pakaian, 57 dus mie instan, 27 dus air mineral, 4 pack obat generik dan lain sebagainya.

Menurutnya, penyerahan langsung diberikan ke kantor Panwascam Sumur. Ia melihat langsung kondisi di Kecamatan Sumur seperti kota mati. Banyak bangunan rusak parah.

Tumpukan sampah yang berasal dari material bangunan serta limbah rumah tangga tampak berserakan. Kondisi itu sempat membuat wilayah sekitar terisolir sehingga menghambat proses evakuasi dan distribusi bantuan bagi warga korban terdampak bencana.**Baca Juga: KSOP Keluarkan Zona Larangan Berlayar di Selat Sunda.

“Semoga kondisinya bisa cepat pulih, dan warga sekitar dapat beraktivitas seperti sediakala,” ujar Acep.(yud)

Print Friendly, PDF & Email