oleh

Bantuan ke Kampung Mualaf Baduy Diawasi, Kenapa?

image_pdfimage_print

Kabar6-Bantuan bagi warga Kampung Mualaf Baduy, di Desa Bojong Menteng, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, kabarnya bakal mulai diawasi oleh pemerintah daerah.

“Kalau mengawasi memang iya, tapi ini belum ada rapat lagi soal itu,” kata Kabid Kesbang Badan Kesbangpol Lebak, Anas kepada Kabar6.com, di Rangkasbitung, Rabu (13/7/2022).

Mulai diawasinya bantuan ke Kampung Mualaf Baduy karena sebelumnya pernah ada bantuan datang dari eks napi teroris.

“Pernah ada bantuan dari eks napi teroris itu. Sudah diberikan bantuannya, tapi tidak banyak, ya seperti Alquran, uang dan sembako, enggak banyak memang,” beber Anas.

Sejauh ini, ujar Anas, belum ada tim khusus yang dibentuk untuk mengawasi setiap bantuan yang datang dari berbagai pihak ke Kampung Mualaf Baduy.

**Baca juga: Satpol PP Lebak Segel Bangunan Tempat Hiburan Malam di Warunggunung

Koordinator di Kampung Mualaf Baduy diharapkan berkoordinasi dengan pemerintah desa jika ada rencana pemberian bantuan dari pihak lain.

“Sementara ini memang secara langsung begitu, tapi yang di sana harus benar-benar menyeleksi dulu dari mana bantuannya,” ucap Anas.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email